BATHINSOLAPAN (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Desa (Pemdes) Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan menggelar pelatihan tata boga melalu program pemberdayaan desa yang dibiayai oleh dana bermasa, di aula pertemuan Kantor Desa Simpang Padang, Senin (7/11).
Peserta sebanyak 20 orang dengan narasumber Sri Kusuma Dewi Chef Jasmine Baking Course dan dibuka Kepala Desa Simpang Padang, Asrizal SH MH.
"Pelatihan tersebut baru pertama kali dilaksanakan di Desa Simpang Padang. Tujuan acara untuk mengembangkan keterampilan dan meningkatkan jiwa kewirausahaan masyarakat desa. Dari pelatihan ini juga diharapkan bisa menaikkan perekonomian di desa,"ujar Kades Asrizal.
Dikatakan Asrizal, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Bengkalis yang sudah memberikan program bermanfaat bagi Desa Simpang Padang.
"Semoga dengan adanya program yang didanai oleh dana bermasa ini bisa meningkatkan kwalitas SDM serta memenuhi sarana prasana yang ada di desa,"ujarnya. Kemudian pelatihan ini juga melibatkan peranan wanita di desa, seperti PKK dan beberapa wanita yang memiliki usaha UMKM.
Selanjutnya kata Kades, masih ada juga beberapa macam pelatihan yang didanai oleh dana bermasa, yang jelas semua dilakukan untuk meningkatkan keterampilan yang bisa menjadi bekal untuk masyarakat desa, khususnya untuk meningkatkan angka pengganguran dan meningkatkan SDM di Desa Simpang Padang.(ksm)