Momen Ramadan, Gubri Syamsuar Ajak Masyarakat Luruskan Niat untuk Jadi Lebih Baik

Advertorial | Rabu, 22 Maret 2023 - 22:38 WIB

Momen Ramadan, Gubri Syamsuar Ajak Masyarakat Luruskan Niat untuk Jadi Lebih Baik
Masyarakat kota Pekanbaru sholat tarawih di Masjid Raya Annur. (DISKOMINFO UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Memasuki awal bulan suci Ramadan 1444 H, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar bersama Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Brigjen TNI (purn) Edy Natar Nasution mengikuti salat tarawih pertama di Masjid Raya Annur, Rabu (22/3/2023). Dalam kesempatan tersebut, juga hadir juga para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.
tambah
Gubri Syamsuar dan Wagubri Edy Natar Nasution sholat tarawih di Masjid Raya Annur.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, salat tarawih di masjid Raya Annur tahun ini, shaf jamaah sudah boleh dirapatkan. Dimana pada tahun lalu, disaat kondisi masih dalam pandemi Covid-19, shaf antar jamaah masih harus diberikan jarak.

Antusiasme masyarakat untuk mengikuti salat tarawih juga tampak dengan cukup ramainya jemaah yang datang. Untuk di Masjid Raya Annur, salat tarawih dilakukan sebanyak 20 rakaat ditambah dengan tiga rakaat salat witir.
tambahUstadz menyampaikan ceramah agama.

Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, melalui bulan Ramadan yang mulia ini, ia mengajak untuk meluruskan niat kembali untuk semata-mata mengharap ridha Allah SWT.

"Sucikan hati kita, barangkali selama ini tanpa kita sadari, kita berbuat salah kepada orang lain, menyimpan rasa dengki, iri, dan sebagainya atas pencapaian saudara-saudara kita," katanya.
tambahGurbi Syamsuar mengatakan berbincang dengan ustadz.

Selain itu, ia juga mengajak untuk luruskan kembali niat kita untuk menjadi manusia yang lebih baik. Karena sesungguhnya segala amal itu ditinjau dari niatnya, dan setiap orang akan diganjar sesuai dengan apa yang ia niatkan.
tambahMasyarakat kota Pekanbaru sholat tarawih di Masjid Raya Annur.

"Mari kita upayakan agar setiap tindakan selalu dimulai dengan niat lilahi ta’ala. Dengan sucikan hati, kita kerjakan sebanyak-banyaknya amal kebaikan. Karena dengan amalan baik ini, akan menjauhkan kita dari kejelekan. Dan jadikan ini adalah ramadan terbaik bagi kita semua," ajaknya. (sol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook