APLIKASI

Lagi Viral di Medsos, Begini Cara Bikin Poster Lucu Ala Disney

Teknologi | Selasa, 31 Oktober 2023 - 15:20 WIB

Lagi Viral di Medsos, Begini Cara Bikin Poster Lucu Ala Disney
ILUSTRASI (JAWAPOS.COM)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Belakangan, media sosial (medsos) dipenuhi oleh unggahan gambar serupa poster yang biasa hadir di film-film besutan Disney. Poster-poster tersebut sangat mirip seperti apa yang dibuat Disney terhadap beberapa koleksi film animasinya.

Pasti sudah kenal Disney? Jelas. Disney merupakan nama perusahaan hiburan ternama di dunia yang sudah memproduksi banyak sekali tayangan mulai dari kartun, film, hingga serial favorit keluarga. Sejumlah karya terbaik dari Disney yang banyak diketahui diantaranya Aladdin, Mulan, Tangled, dan jelas, masih banyak lagi.


Kartun yang dibuat oleh Disney mempunyai kekhasannya tersendiri seperti salah satunya yang saat ini ramai dibuat menjadi tren poster ala Disney. Untuk Anda yang ingin membuat poster tersebut juga bisa melakukannya dengan sangat mudah.

Seseorang bisa membuat poster disney sendiri dengan memanfaatkan fitur kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). Diketahui saat ini, salah satunya Anda bisa membuat poster tersebut menggunakan Bing Image Creator dari Microsoft.

Sedikit menjelaskan dulu, Bing Image Creator merupakan sebuah program AI Art Generator yang bisa membuat gambar berdasarkan dari teks yang dibuat oleh pengguna itu sendiri. Anda bisa membuat poster Disney Pixar sesuai dengan perintahmu dengan berdasarkan kata-kata.

Sehingga untuk membuat poster sesuai dengan apa yang Anda inginkan bisa ditulis dengan jelas dan AI pun akan membuatnya secara otomatis. Saat ini fitur Bing Image Creator bisa digunakan secara gratis dan penggunanya hanya perlu menggunakan akun Microsoft atau bisa membuatnya terlebih dahulu.

Cara membuat poster AI ala Disney juga sangat mudah. Pertama-tama, Anda bisa membuat poster tersebut melalui smartphone, tablet, atau PC. Selanjutnya yang diperlukan adalah membuka browser yang tersedia dan tinggal mencari ‘Bing Image Creator’.

Selanjutnya, Anda tinggal masuk ke laman ‘Bing Image Creator’. Namun perlu dicatat, untuk bisa melakukan langkah lebih jauh, Anda perlubmelakukan login menggunakan akun Microsoft.

Jika sudah berhasil melakukan login maka Anda bisa langsung mengaktifkan sesi Image Creatormu. Perlu diketahui ketika pertama kali membuat secara gratis, Anda hanya mempunyai 15 token yang bisa digunakan.

Selanjutnya, Anda bisa mulai menulis instruksi dengan jelas bagaimana poster yang ingin dibuat. Jika Anda ingin membuat poster ala Disneyz maka pastikan Anda memasukan kata tersebut dalam deskripsi poster yang akan dibuat.

Selanjutnya jika sudah selesai mengetik deskripsi poster maka selanjutnya bisa klik ‘Buat’. Selanjutnya, Anda akan diminta menunggu sebentar hingga situs Bing Image Creator berhasil membuat sekitar empat gambar hasil yang sesuai dari deskripsi yang ditulis tadi.

Kalau sudah, kemudian Anda bisa mengunduh gambar tersebut dengan mengklik hingga muncul pilihan ‘unduh’. Setelah itu foto yang berhasil terunduh akan langsung tersimpan di perangkat.

Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook