Diduga Overdosis, Mahasiswi Ditemukan Tewas

Sosialita | Jumat, 14 Desember 2018 - 16:00 WIB

Diduga Overdosis,  Mahasiswi Ditemukan Tewas
BAWA KORBAN: Petugas kepolisian saat membawa mayat korban dengan menggunakan mobil ke rumah sakit, Kamis (13/12/2018).

PALEMBANG (RIAUPOS.CO) - Perempuan 20 tahun berinisial CS ditemukan tak bernyawa di dalam room karaoke di sebuah kafe di Jalan M Isa, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur III, Palembang, Kamis (13/12). Korban diketahui berstatus mahasiswi.

Penemuan ini pertama kali oleh pegawai kafe Feri (23), yang mengira korban hanya tertidur. Kemudian, saat akan dibangunkan ternyata sudah tidak bernyawa.

Bahkan, mulut korban mengeluarkan busa. Melihat korban sudah tidak bernyawa, akhirnya Feri melaporkan kejadian tersebut ke Polsek IT II Palembang. Korban pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk keperluan visum.
Baca Juga :Kisah Pilu Tiga Bulan Serangan Israel ke Gaza, 20 Ribuan Warga Palestina Tewas

Kanit Reskrim Polsek IT II Palembang, Ipda Novel membenarkan hal tersebut. Berdasarkan olah TKP, korban diduga kuat meninggal akibat overdosis atau keracunan.

Namun, pihaknya masih melakukan penyelidikan dengan memeriksa saksi dan menunggu hasil visum dokter.

“Kami masih menyelidikinya, tapi untuk dugaan sementara itu keracunan atau overdosis,” katanya saat ditemui di lokasi, Kamis (13/12).

Saat ini, TKP telah dipasang garis polisi untuk kepentingan penyelidikan. Korban sendiri, berdasarkan keterangan saksi, memang bekerja di kafe tersebut sebagai pemandu karaoke. “Jadi memang korban ini pemandu dan tinggalnya juga tidak terlalu jauh dari kafe tersebut,” tutupnya.(ce1/lim/jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook