Menghadiri Haul Akbar Kesultanan Siak, Mengenal Sejarah dan Silsilah

Siak | Selasa, 31 Oktober 2023 - 10:30 WIB

Menghadiri Haul Akbar Kesultanan Siak, Mengenal Sejarah dan Silsilah
Ketua DPRD Siak Indra Gunawan bersama Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi menghadiri Haul Akbar tiga abad Kesultanan Siak, Ahad (29/10/2023). (SETWAN DPRD SIAK)

SIAK (RIAUPOS.CO) - Ketua DPRD Siak Indra Gunawan menghadiri Haul Akbar 3 Abad Kesultanan Siak di Lapangan Siak Bermadah, Ahad (29/10) malam.

Indra Gunawan mendengarkan tausyiah dari Habib Ali Zaenal Abidin. Dikatakan Habib, mesti menjaga kekompakan, jangan terpecah belah.


Apa yang menjadi pesan Habib, tentu mesti direalisasikan dalam kehidupan sehari hari.  “Kita mesti saling menjaga dan saling mengingatkan,” kata Indra Gunawan.

Haul pada 2023, merupakan pelaksanaan 300 tahun Kerajaan Siak Sri Indrapura dari 1723 sampai 2023. Indra Gunawan mengatakan ada kedamaian saat berada di antara para habib, terlebih ketika bersalaman untuk meminta doa agar Siak ke depan tetap kompak, dan menjadi lebih baik lagi. “Saya duduk bersama Kapolres AKBP Asep Sujarwadi, dan bersalaman dengan para habib,” kata Indra Gunawan.

Antusias masyarakat, disebutkan Ketua Indra Gunawan membuatnya semakin bersemangat berbincang dengan para habib. “Dengan momentum Haul Kesultanan Siak dapat mengenalkan sejarah dan silsilah para sultan sekaligus mengenang sejarah perjalanan hidupnya hingga wafat,” jelasnya.

Mengenal sejarah sultan, akan membuat semakin dekat dan mencintai perjalanan dan sejarah hidup sultan, berikut perjuangannya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook