Kapolres Cup Tajaan IMI Siak tinggal Hitungan Jam

Siak | Minggu, 15 Desember 2019 - 13:16 WIB

Kapolres Cup Tajaan IMI Siak tinggal Hitungan Jam
Wan Ahmad Dorroji (Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Siak)

SIAK (RIAUPOS.CO) -- Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Siak, Wan Ahmad Dorroji optimis ribuan orang akan menyaksikan Road Race Kapolres Cup yang dilaksanakan pada 14-15 mendatang atau tinggal hitungan jam.

Oji sapaan akrabnya menyebutkan persiapan sudah sangat matang, sehingga dirinya mengajak seluruh pembalap yang ada di Riau, khususnya Kabupaten Siak untuk mendaftar dan beradu kemampuan di arena balap depan Kantor DPRD Siak.


"Akan banyak yang hadir, bisa sampai ribuan orang. Dan tentunya kita juga menantang para pembalap Riau, khususnya di Kabupaten Siak untuk beradu bakat dan pketerampilan dengan menjunjung tinggi sportivitas,” ungkap Ketua IMI Siak, Wan Ahmad Dorroji, Jumat (13/12).

Harapan Oji kedepannya iven seperti ini terus berlangsung guna mengakomodir atlet lokal, sehingga dapat bersaing di kancah nasional. Tak berhenti di situ, ia juga berharap semua pihak bersatu untuk bisa membangun sirkuit balap.

"Kita maunya iven seperti ini bisa berjalan terus setiap tahunnya, dan semua pihak baik pemerintah daerah maupun perusahaan bersatu padu membangun sirkuit agar kedepannya atlet atlet lokal di Siak bisa bersaing di iven nasional," kata oji.

Untuk diketahui, pada iven balap motor Kapolres Cup itu para pebalap dibagi menjadi 15 kategori.

Pada kelas utama ada 3 kategori yakni bebek 4 tak s/d 150 cc (open), bebek 4 tak s/d 150 cc (novice), bebek 4 tak s/d 150 cc (rookie).

Sementara itu, untuk kelas supporting ada bebek 4 tak s/d 125 cc (open), bebek 4 tak 125cc tune up (Novice-rookie), matic 131cc tune up (open), matic 131cc standar (open), matic s/d 131cc standar pemula Riau umur 18 tahun, bebek 2 tak s/d 120 cc standar tun up (open), bebek 2 tak s/d 120 cc standar pemula (open), underbone 125 cc, bebek 4 tak TU s/d 125cc lokal Kabupaten Siak, metic s/d 131 cc standar showroom 5 Kabupaten (Siak, Dumai, Pelalawan, Bengkalis, Meranti), bebek 4 tak standar showroom s/d 150cc Pekan Olahraga Siak, bebek 2 tak dan 4 tak s/d 125cc tune up ex rider (open).

"Banyak hadiah menarik lainnya seperti satu unit sepeda motor serta mendapatkan tabungan,” tutup Oji.(mng)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook