RIAU HITAM PUTIH

Memperkaya Warisan Musik Dunia

Seni Budaya | Minggu, 20 Desember 2015 - 00:32 WIB

Memperkaya Warisan Musik Dunia

Jumat malam, (18/12) lalu, ratusan musisi dari berbagai negara tampil  di panggung utama 9th Riau Hitam Putih International 2015.  

Helat yang berlangsung 18-20 Desember itu kembali mewarnai dunia musik di Riau. Para musisi ini akan menampilkan karya mereka dengan genre world music dengan mengusung unsur tradisi dari negara masing-masing. Berbagai garapan musik yang memadukan unsur tradisi dengan modern karya para musisi jemputan itu akan dapat diapresiasi di Purna MTQ Pekanbaru.

Baca Juga :Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Helat yang ditaja oleh Malay Music Institute (MMI) berkerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Riau ini, dimulai pukul 20.00 WIB setiap malamnya.

“Para musisi jemputan baik dari Riau, nasional maupun dari luar negeri. Mereka akan memberikan hiburan yang edukatif dan tentunya akan lebih memperkaya wawasan kita akan musik-musik tradisi dunia,” ujar Hari S Hasan, Direktur Malay Music Institute.

Usai pembukaan, di malam pertama pertunjukan, panggung 9th Riau Hitam Putih International 2015 akan dimeriahkan oleh penampilan dari Classic Gong (Kampar), Djangat, Tengkah Zapin (Pekanbaru), Diarak Badarak (Pariaman) dan Sri Mara feat Victorhugo Hidalgos (Srilanka, Meksiko, Polandia dan Inggris).

Pada malam berikutnya, Sabtu (19/12) panggung 9th Riau Hitam Putih International 2015 kembali akan disemarakkan oleh penampilan Muara Takus Ethnic Music (Kampar), Saung Swara (Salatiga), Pucok Beleun (Nangroe Aceh Darussalam) dan Gnayaw Puppets & Music (Argentina dan Spanyol).

Dan di malam terakhir, penonton akan dihibur dengan penampilan Belacan Aromatic (Pekanbaru), BMC (Kepri), Harry Toledo n friends (Jakarta) dan Balawan (Bali). Di penghujung acara, para musisi akan berkolaborasi dalam sebuah pertunjukan bersama sebagai tanda berakhirnya helat world music festival terbesar di Indonesia ini.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook