Pameran Seni Rupa 16 Karya Hadir di Bandar Serai

Seni Budaya | Senin, 05 Juni 2023 - 09:46 WIB

Pameran Seni Rupa 16 Karya Hadir di Bandar Serai
Tokoh masyarakat Riau H Chaidir didampingi Furqon LW mendengarkan penjelasan perupa atas salah satu karya seni yang dipamerkan diĀ Galeri Seni Hang Nadim, Bandar Serai, Pekanbaru, Sabtu (3/6/2023). (HENDRAWAN KARIMAN/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 16 karya seni rupa dipamerkan di Galeri Seni Hang Nadim di Anjungan Kampar, Kompleks Bandar Seni  Raja Ali Haji (Serai) atau Arena Purna MTQ Pekanbaru. Mulai dibuka untuk umum sejak Sabtu (3/6), pameran ini akan berlangsung hingga 24 Juni 2023. Para pengunjung cukup merogoh Rp10 ribu, sudah dapat melihat semua karya dalam ruangan sejuk di Jalan Jenderal Sudirman tersebut.

Para seniman dan perupa yang terlibat memamerkan karya seni tersebut di antaranya Akil Km07, Acong, Alza Adrizon, Cak Winda, Fitri Yohanes, Hasan Ati, Ibnu Mubarak, Jati Wahyono, Jefri Rahmat, Kodri Johan, M Raditya Perdana, Rads dan Yelmi Nanda Resti.


Pameran persembahan Galeri Hang Nadim Pekanbaru kali ini mengusung tema “Re Art Si”. Seperti dijelaskan Kurator Fachrozi Amri, “Re Art Si” ini merupakan sebuah ayakan pengetahuan seniman untuk mengumpulkan imaji dan reaksi mereka atas apa yang terjadi di daerah ini.

“Ini merupakan sikap reaktif seniman dalam melihat suatu masalah atau gejala di sekitar mereka. Apakah seniman paham dengan reaksi hidup dari masalah atau gejala yang dia alami, sehingga menjadikannya rujukan dalam berkarya,” ungkap Fachrozi.

Sebagai kurator, Fachrozi yakin pameran kali ini bisa memberikan hal baru bagi penikmat seni rupa di Riau, khususnya Pekanbaru. Adapun jenis karya yang dihasilkan 13 perupa itu diantaranya seni instalasi, lukis, grafis hingga seni fotografi. Pameran ini akan buka tiap hari mulai pukul 10.00 WIB pagi hingga pukul 21.00 WIB malam.

Pada pembukaan Sabtu (4/6) malam, kegiatan turut diramaikan dengan antraksi seni. Terlihat hadir pada pembukaan, selain kurator dan perupa, turut hadir Kepala Galeri Hang Nadim Furqon LW serta dua tokoh yang peduli seni, drH Chaidir MM dan Yan Mahyar.(end)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook