Jual Beli Chip High Domino , Pemilik Counter Pulsa Diamankan Polisi

Rokan Hilir | Minggu, 11 Desember 2022 - 16:05 WIB

Jual Beli Chip High Domino , Pemilik Counter Pulsa Diamankan Polisi
Tersangka Fauzam saat diamankan di Polsek Bangko Pusako. (HUMAS RES ROHIL UNTUK RIAUPOS.CO)

UJUNGTANJUNG (RIAU POS.CO) - Diduga jual-beli Chips Higgs Domino, seorang pemilik counter pulsa, Fauzam (22) diamankan Tim Opsnal Polsek Bangko Pusako Polres Rokan Hilir (Rohil). 

Warga Kepenghuluan Balam Sempurna Kota, Kecamatan Bangko Pusako, Rohil tersebut diamankan di CS Ponsel yang terletak di Jalan Lintas Riau Sumut, Balam KM 20 Kepenghuluan Bangko Lestari, Bangko Pusako dengan barang bukti handphone,  dua akun high domino, history pengiriman/penjualan chip. 


Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui Kasi Humas Polres Rohil AKP Juliandi SH menyebutkan pengungkapan tersebut dari adanya informasi terkait perjudian high domino dari informasi tersebut Kapolsek Bangko Pusako memerintahkan Unit Reskrim Polsek Bangko Pusako agar melakukan penyelidikan. 

"Tim kemudian mengamankan Fauzam dan dirinya mengakui menjual/beli dalam perjudian high domino, dengan mengunakan handphone dimana dia membeli dari pelanggan yang ingin bongkar chip domino warna kuning seharga Rp60ribu per1 B, " kata Juliandi. 
 
Selanjutnya menjual kembali kepada orang lain dengan harga Rp65ribu per-1 B.  Ditemukan juga uang hasil transaksi sebesar Rp610ribu. 

"Atas hal ini saudara Fauzam beserta barang bukti dibawa ke Polsek Bangko Pusako guna penyidikan lebih lanjut, diper sangkakan sebagaimana dimaksud dalam pasal 303 KUHPidana," kata Juliandi. 


Laporan: Zulfadhli (Bagansiapiapi)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook