PELALAWAN

Pemkab Gelar Takbir Keliling

Riau | Kamis, 31 Agustus 2017 - 10:57 WIB

(RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan akan menggelar pelaksanaan pawai takbir keliling guna menyemarakkan perayaan Hari Raya Idul Adha 1438 H. Kegiatan yang akan dipusatkan di Jalan Sultan Syarif Hasyim atau tepatnya di depan halaman Ruang Publik Kreatif Pangkalankerinci ini, akan dilepas langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris, Kamis (31/8) malam besok.

"Ya, seperti tahun-tahun lalu, pada tahun ini juga, kita akan menggelar pawai takbir guna memeriahkan Hari Raya Idul Adha 1438 H pada Kamis (31/8) malam mendatang,” terang Asisten Administrasi bidang Pemerintahan Setdakab Pelalawan Drs Zulhelmi MSi kepada Riau Pos, Rabu (30/8) di Pangkalankerinci.

Baca Juga :Layani Masyarakat Terjebak Banjir di Jalan Lintas Timur

Diungkapkannya, bahwa pawai takbir yang akan dilepas secara langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris, dan akan diikuti oleh seluruh OPD di lingkungan Pemkab Pelalawan serta kendaraan becak dan mobil hias dari kalangan umum, khususnya yang tergabung dalam pengurus masjid. Sedangkan rutenya sendiri dari depan halaman Ruang Publik Kreatif, akan memutar di Jalan Lintas Timur Pangkalankerinci.

‘’Kemudian dari Jalan Lintas Timur, akan memutar menuju Jalan Akasia dan berakhir di depan halaman Ruang Publik Kreatif Pangkalankerinci. Dan takbiran ini merupakan bentuk rasa syukur kita kepada allah, sehingga kita wajib meneriakkan dan menyebut namanya,” paparnya.

Kemudian keesokan harinya, pada hari H pelaksanaan Idul Adha tiba, Bupati Pelalawan HM Harris beserta Forkopimda Pelalawan akan melaksanakan salat di lapangan bolakaki Pangkalankerinci.

‘’Sedangkan jika terjadi hujan, maka Pemkab Pelalawan telah menyiapkan cadangan pelaksanaan Salat Id di Masjid Agung Ulul Azmi Pangkalankerinci dan Mesjid Besar Al-Muttaqin. Dan untuk Salat Id ini, akan dipimpin oleh Imam Ustadz Zulkarnaen LC. Sedangkan untuk khatib yakni H Iswadi M Yazid LC,” ujarnya.

Usai melaksanakan Salat Idul Adha nantinya, lanjut mantan Kabag Ortal Setdakab Pelalawan ini, kegiatan akan dilanjutkan dengan pelaksanaan open house yang dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Pelalawan, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah. Sementara untuk penyembelihan hewan qurban sendiri, Pemkab akan menggelarnya pada hari Sabtu (2/9) besoknya. Di mana Pemkab Pelalawan akan melakukan penyembelihan hewan kurban jenis sapi sebanyak 5 ekor.

‘’Penyembelihan kurban dilaksanakan pada Sabtu (2/9) , dikarenakan kita ingin memberikan kesempatan bagi para keluarga para ASN,’’ ucapnya.(izl)

 di lingkungan Pemkab Pelalawan yang ingin mengikuti kurban di wilayahnya masing-masing. Untuk itu, kita berharap perayaan Idul Adha 1438 ini nantinya dapat berjalan aman dan kondusif,” tutupnya.(amn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook