RIAU (RIAUPOS.CO) -- Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit periode 29 Januari - 4 Februari mengalami penurunan pada setiap kelompok umur. Jumlah penurunan terbesar pada kelompok umur 10 - 20 tahun yang mengalami penurunan harga sebesar Rp 37,75/kg dari harga minggu lalu. Sehingga harga TBS periode saat ini menjadi Rp 2.064,21/kg.
Plt Kepala Dinas Perkebunan Riau, Ahmad Syah Harrofie melalui Kabid Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan, Defris Hatmaja mengatakan, penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Untuk faktor internal, penurunan harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya penurunan harga jual CPO dan kernel dari hampir seluruh perusahaan sumber data.
"Tercatat hanya harga kernel dari PT. Astra Agro Group yang mengalami kenaikan. Untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami penurunan sebesar Rp120,50/kg, Sinar Mas Group mengalami penurunan harga sebesar Rp253,00/kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp206,00/kg, dan Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp130,63/kg dari harga minggu alu," katanya.
Sedangkan untuk harga jual kernel, Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan sebesar Rp57,27/kg, dan Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp136,00/kg dari harga minggu lalu. Sementara dari faktor eksternal, penurunan harga TBS periode ini secara garis besar masih diakibatkan melemahnya permintaan CPO dunia.
"Pelemahan permintaan dari India dan Cina yang merupakan pembeli terbesar CPO jelas sangat mempengaruhi harga. Selain itu juga terjadi penguatan nilai mata uang ringgit, yang membuat pembeli menahan pembelian CPO. Namun harga CPO saat ini masih berada dalam rentang tertingginya," jelas Defris lagi.(sol)