TERHARU SAAT KUNJUNGI SLB FAJAR AMANAH

Kapolres Siak Ucapkan Terima Kasih, Sehari 4.306 Warga Divaksin

Riau | Selasa, 29 Juni 2021 - 09:49 WIB

Kapolres Siak Ucapkan Terima Kasih, Sehari 4.306 Warga Divaksin
Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto SIK MH meninjau dan mengawasi pelaksanaan vaksinasi di GOR Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Sabtu (26/6/2021). (POLRES SIAK UNTUK RIAUPOS.CO)

AKBP Gunar menyampaikan bahwa TNI dan Polri bekerja sama dengan unsur terkait, siap mendukung percepatan  pelaksanaan vaksinasi di seluruh wilayah NKRI, khususnya Kabupaten Siak.   "Untuk ke depannya kami sudah koordinasikan dengan pihak terkait seperti Dinas Kesehatan sebagai pelaksana vaksinasi agar dilakukan vaksinasi seribu orang setiap harinya di Siak," ungkapnya.

AKBP Gunar menyebutkan, animo masyarakat  semakin tinggi seiring meningkatnya kepercayaan masyarakat akan pentingnya vaksinasi untuk memperkuat imunitas tubuh. Dirinya juga berharap dengan pesatnya peningkatan jumlah warga yang telah menjalani vaksinasi Covid-19 akan menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat mengurangi penularan, melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh (herd immunity), serta menjaga produktivitas dan meminimalkan dampak dari paparan virus tersebut.


Terlihat juga Dir Intelkam Polda Riau turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap pelaksanaan vaksinasi serentak di Siak. Di hari yang sama, Kapolres Siak AKBP Gunar bersama Wabup Husni Merza mengunjungi Panti SLB Fajar Amanah setelah melaksanakan giat anjangsana di Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Tualang. AKBP Gunar menyebutkan,  pihaknya selalu datang mengunjungi panti tersebut.

"Mereka ini kan warga kita yang memerlukan bantuan dan tanggung jawab dari kita semua," ujarnya.

Selain program Jumat berokah lanjut dia, pihak Polres akan berupaya membantu. Dirinya pun merasa iba dengan kondisi penghuni panti tersebut.

"Jujur saja setelah melihat langsung, saya agak menangis melihat kondisi mereka seperti ini," kata Gunar.

Saat rombongan Kapolres dan Wabup Siak tiba suasana di panti yang terletak di Jalan Cendana Kelurahan Perawang, Kecamatan Tualang itu tampak sepi. Namun saat mendengar sapaan dari anggota Polres Siak, para penghuni panti tersebut langsung berlarian datang menemui. Bahkan alah seorang anak pun memeluk anggota Polres Siak.

SLB Fajar Amanah yang berdiri sejak tahun 2009 tersebut terdiri dari penyandang disabilitas, lansia yang ditinggal anaknya dan anak-anak telantar dan anak berkebutuhan khusus. Dan tidak semuanya berasal dari Kabupaten Siak.(adv/wik)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook