PELALAWAN (RIAUPOS.CO) - Sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia untuk memanfaatkan libur anak sekolah dengan melaksanakan khitan atau sunat bagi anak laki-laki yang memasuki usia akil baligh atau remaja. Memanfaatkan momen liburan sekolah tersebut PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) melaksanaan khitanan massal bagi 40 anak laki-laki dari Desa Kesuma Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan pada Senin (26/3/2023).
Kegiatan ini adalah bagian dari program pemberdayaan masyarakat (Community Development) RAPP bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional. Desa Kesuma berbatasan langsung dengan operasional RAPP, yakni Estate Ukui.
Dengan membawa tenaga medis yang dipimpin oleh Siti aisyah, Str.Keb dari Puskesmas Pangkalan Kuras, tim CD RAPP dan pemerintah desa melaksanakan proses khitan di kantor Desa Kesuma. Proses khitan berjalan dengan lancar dengan didampingi oleh orang tua mereka. Anak-anak tersebut diperbolehkan langsung pulang ke rumah masing-masing seusai selesai dikhitan. Ke-40 anak laki-laki tersebut terlihat senyum semringah dan merasa bangga karena akhirnya telah selesai menunaikan syariat Islam.
Kepala Desa Kesuma, Yasir Herwansyah Sitorus mengapresiasi RAPP atas dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan sunat massal di desanya.
“Kami atas nama pemerintah Desa Kesuma mengucapkan terima kasih kepada perusahaan PT RAPP yang telah melakukan kegiatan sunatan massal ini, mengingat kondisi ekonomi masyarakat saat ini sedang turun, warga kami merasa sangat terbantu sekali dengan adanya kegiatan ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa berjalan setiap tahun,” harap Kades Yasir Herwansyah.
Nurhayati (42 tahun) salah seorang orang tua peserta khitan tidak bisa menyembunyikan kebahagiannya atas terlaksananya khitan putranya atas bantuan RAPP.
“Situasi ekonomi kami saat ini sedang sulit, sementara anak kami sudah meminta dikhitan mumpung sekolah libur. Ditengah kebingungan akan biaya, untunglah ada kegiatan khitanan gratis didesa kami, dan kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak,” ujar Nurhayati yang merupakan seorang ibu rumah tangga.
Dalam kesempatan tersebut Askep SGR Dina Trinawati yang didampingi CD Officer RAPP Estate Ukui Syafrizal menyampaikan bahwa penyelenggaraan khitanan massal ini salah satu bentuk perhatian dan kepedulian pada warga masyarakat di sekitar operasional perusahaan.
"Kepedulian perusahaan pada masyarakat sekitar sesuai dengan filosopi perusahaan, bahwa kehadiran perusahaan di tengah-tengah masyarakat harus membawa manfaat baik atau Good for Community,” ucap Dina Trinawati.
RAPP yang merupakan unit usaha dari Grup APRIL memiliki filosopi 5C yaitu Good for Community, Country, Climate, and Customer, Company. Artinya Keberadaan operasional perusahaan membawa manfaat bagi masyarakat, negara, ilkim, konsumen, dan dengan begitu akan baik juga bagi keberlanjutan perusahaan (rls/rio)