DIAWALI KUANTAN SINGINGI 2 JUNI

Tiga Kepala Daerah di Riau Dilantik Juni

Riau | Sabtu, 29 Mei 2021 - 09:18 WIB

Tiga Kepala Daerah di Riau Dilantik Juni

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- TIGA pasang kepala daerah di Riau dilantik pada bulan Juni mendatang. Yakni Kuantan Singingi (Kuansing), Rokan Hilir (Rohil), dan Siak. Ini setelah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau telah menerima jadwal pelantikan tiga pasang kepala daerah terpilih pada Pilkada serentak Desember 2020 lalu.

Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Riau Sudarman mengatakan, Bupati dan Wakil Bupati Kuansing terpilih hasil Pilkada serentak 2020 yakni Andi Putra-Suhardiman Amby dijadwalkan dilantik 2 Juni mendatang.


"Iya, tanggal 2 Juni dilantik, sesuai dengan berakhirnya masa jabatan bupati sebelumnya," kata Sudarman.

Seperti diketahui, akhir masa jabatan (AMJ) Bupati Kuansing Mursini-Halim berakhir 1 Juni 2021. Sudarman menegaskan, pelantikan Bupati Kuansing terpilih akan dilaksanakan secara hybrid. Di mana pelantikan akan dilakukan secara langsung di Gedung Daerah secara terbatas dan sebagian lagi menyaksikan secara virtual dari tempatnya masing-masing.

"Nanti Pak Gubernur langsung yang melantik di Gedung Daerah. Pelantikannya sama dengan sebelumnya, sistem hybrid," ujarnya.

Sementara itu, pada pelaksanaan pilkada serentak Desember 2020 lalu di sembilan kabupaten/kota di Riau, juga sudah keluar jadwal untuk pelantikan dua kepala daerah terpilih lainnya. Yakni untuk Kabupaten Rohil dan Siak.

"Untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Rohil dijadwalkan pada 8 Juni 2021 dan Bupati-Wakil Bupati Siak pada 21 Juni 2021. Hal tersebut diketahui setelah terbitnya Keputusan Menteri Dalam Negeri," sebutnya.

Dengan demikian, maka pelantikan kepala daerah terpilih tinggal menyisakan dua daerah yang masih menunggu jadwal. Dua kepala daerah terpilih Rokan Hulu (Rohul) dan Indragiri Hulu (Inhu).

"Untuk melaksanakan pelantikan tersebut, kami masih menunggu jadwal dari pihak Kementerian Dalam Negeri," sebutnya.

Lebih lanjut dikatakannya, kepala dan wakil kepala daerah terpilih yang juga akan segera dilantik yakni bupati dan wakil bupati terpilih Rohil Afrizal Sintong-Sulaiman, bupati dan wakil bupati Siak terpilih Alfredi-Husni Merza. Sedangkan yang masih menunggu jadwal yakni bupati dan wakil bupati Inhu Rezita Meylani-Junaidi Rachman serta bupati dan wakil bupati Rohul Sukiman-Indra Gunawan.

"Pelantikan bupati dan wakil bupati yang sudah ditetapkan menang dalam pilkada serentak ini masih menunggu jadwal berikutnya. Sebab bupati sebelumnya belum masuk akhir masa jabatan," ujarnya.

Seperti diketahui untuk AMJ Bupati Rohil Suyatno-Jamiluddin, AMJ-nya pada 8 Juni 2021. Kemudian untuk Bupati Siak Alfredi 20 Juni 2021. Sedangkan untuk Inhu dan Rohul, karena dilaksanakan pemungutan suara ulang (PSU) untuk pelantikannya masih berproses.

"Untuk Inhu dan Rohul sudah ditetapkan KPU dan masih menunggu SK menteri, kalau SK dari menteri sudah keluar baru pelantikan bisa dilakukan," jelas Sudarman.

Sementara itu Asisten I Pemkab Kuansing Muhjelan Arwan mengatakan bahwa Kemendagri sudah men-share informasi jadwal pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih Kuansing.

"Jadwalnya tanggal 2 Juni ini," katanya.

Namun, kata Muhjelan, saat ini Pemkab Kuansing menunggu jadwal model acara dari Pemprov Riau, apakah acara pelatikan dilakukan secara virtual atau direct (langsung).

"Itu saja yang saat ini kita (Pemkab Kuansing, red) tunggu," ungkapnya.

Dalam pada itu Ketua KPU Rohil Supriyanto SPI MSi ketika dikonfirmasi menyebutkan untuk jadwal pelantikan bupati/wabup Rohil terpilih merupakan kewenangan dari pihak terkait dari Pemda Rohil. Namun dirinya membenarkan untuk masa jabatan bupati Rohil saat ini berakhir pada 8 Juni.

Kabag Tapem Rohil Nurmansyah ketika dihubungi masih belum memberikan tanggapan begitu juga ketika dikirimkan pesan singkat. Seiring dengan itu pimpinan DPRD Rohil Hamzah SHI MM membenarkan pihaknya telah melihat surat dimaksud namun ia menyebutkan akan berkoordinasi lebih lanjut dengan Plt Sekwan menyikapi kegiatan pelantikan nantinya.

"Saya akan koordinasi dengan Sekwan dulu, menyikapi surat tersebut kemudian terkait kegiatan pelantikan apakah hadir menyikapi juga situasi pandemi sekarang,"  katanya.

Agendakan Bertemu dengan Para Tokoh
Bupati Rohil terpilih Afrizal menyambut baik dengan kabar yang mengembirakan tersebut.

"Saat ini tengah mempersiapkan pakaian untuk perlengkapan pelantikan pada tanggal 8 tersebut," katanya.

Ditambahkan adapun rencana kegiatan yang dilakukan berkaitan dengan momen penting tersebut yang sudah diagendakan yakni temu ramah dengan tokoh masyarakat Rohil yang ada di Pekanbaru usai pelantikan. Paginya, Sabtu (9/5) dijadwalkan pulang ke Sintong menggelar acara berdoa di kediamannya.

Selanjutnya, kata Afrizal Sintong, pada tanggal 10 Juni dirinya bersama wabup Sulaiman akan menghadiri sidang istimewa di DPRD Rohil dan malamnya dilanjutkan dengan pisah sambut dengan mantan bupati Rohil H Suyatno.(sol/jps/fad/ted)

Laporan: SOLEH SAPUTRA (Pekanbaru)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook