PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru kembali mengeluarkan informasi terkait cuaca buruk yang akan kembali terjadi di Kota Pekanbaru, Selasa (28/11/2023).
Forecaster On Duty BMKG stasiun Pekanbaru, Anggun mengatakan, hujan akan mulai mengguyur Riau pada siang hari dan akan berlangsung hingga dini hari.
"Untuk Kota Pekanbaru saat ini hujan terjadi di Kecamatan Rumbai, Payung Sekaki, Rumbai Pesisir, Sukajadi, Pekanbaru Kota, Sail, Lima Puluh, Senapelan, Bukit Raya, Tampan, Marpoyan Damai, Tenayan Raya dan sekitarnya," katanya.
Bukan hanya Kota Pekanbaru saja yang harus waspada terhadap potensi cuaca buruk yang disertai angin kencang, namun sejumlah wilayah di Provinsi Riau yang sudah memasuki puncak musim hujan juga harus siaga seperti Kabupaten Kampar, Tambang, Xiii Koto Kampar, Kuok, Siak Hulu, Kampar Kiri, Tapung, Tapung Hilir, Salo, Rumbio Jaya, Perhentian Raja, Kampar Utara, Kampar Kiri Tengah,
Kabupaten Bengkalis Rupat, Rupat Utara, Siak Kecil, Kabupaten Indragiri Hilir Reteh,
Kabupaten Pelalawan Pangkalan Kuras, Langgam, Pelalawan, Bunut, Teluk Meranti, Bandar Sei Kijang, Bandar Petalangan,
Kabupaten Siak, Sungai Apit, Minas, Sungai Mandau, Bunga Raya, Kabupaten Kepulauan Meranti Tebing Tinggi Barat, Merbau, Tebing Tinggi Timur.
Selain itu, BMKG mengeluarkan peringatan dini untuk mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.
"Wilayah di Kabupaten Rokan Hulu, Kampar, Pelalawan, Kuantan Singingi, Indragiri Hulu, Siak dan Kota Pekanbaru pada sore, malam atau dini hari akan kerap dilanda hujan deras dengan suhu udara berkisar 22.0 – 33.0 °C dengan kelembapan Udara 60 – 99 %. Sementara arah angin berhembus ke Barat – Utara dengan kecepatan 10 – 30 km/jam dan prakiraan tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 meter," tegasnya.
Laporan Prapti Dwi Lestari (Pekanbaru)
Editor: E Sulaiman