Pembangunan Puskesmas Akan Dilaksanakan

Riau | Sabtu, 27 April 2019 - 10:40 WIB

ROKANHILIR (RIAUPOS.CO) -- Pembangunan Puskesmas baru dari pusat, akan dilaksanakan di Rokan Hilir (Rohil) pada tahun ini. Hal itu ditegaskan Bupati Rohil H Suyatno AMp pada saat menghadiri satu kegiatan di Gedung Pertemuan H Misran Rais di Bagansiapi-api.

"Ya akan dibangun lagi Puskesmas, Puskesmas Bagan Punak tapi untuk lokasi pembangunannya akan dikaji lebih lanjut," kata bupati. Pasalnya, kata bupati sebagai pertimbangan untuk alasan letak yang strategis, mudah dijangkau masyarakat diperkirakan perlu dikaji dengan memperhatikan berbagai aspek.

Baca Juga :Kerukunan Antarsuku Dorong Pembangunan di Riau

"Rencananya awal di samping kampus kelas jauh di jalan Lintas Bagansiapiapi itu, tapi ada saran agar sebaiknya di daerah Bagan Punak dekat tugu gong. Lebih bagus dan juga nampak langsung dari akses jalan lintas yang ada," kata bupati.

Karena itu lanjutnya akan dipersiapkan bagaimana baiknya, namun memang sejauh ini opsi lokasi pembangunan akan diarahkan ke tempat yang berdekatan dengan Tugu Gong saja.

Diterangkan tidak hanya untuk pembangunan Puskesmas baru saja nantinya akan ada juga rumah dinas untuk dokter atau tenaga medis yang bekerja di Puskesmas itu. "Diperkirakan bangunannya nanti lebih besar daripada Puskesmas yang di Bangko pada saat ini," kata bupati.

Ia mengaku bersyukur dengan adanya program dari pusat berupa pembangunan Puskesmas, hal itu sebagai wujud kepedulian pemerintah untuk meningkatkan akses pelayanan bidang kesehatan bagi masyarakat.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook