BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Akibat terhentinya pembangunan box culvert di jalan antardesa di Dusun Sena, Desa Sungai Linau, Siak Kecil membuat tersumbatnya saluran air dan membuat genangan air hujan yang dalam, Senin (25/12).
Kapolsek Siak Kecil Ipda Eko Wahyu Nursytiawan Besari SH MH bersama PS Kanit Intelkam Bripka Dedi Hartato SH, Bhabinkamtibmas Desa Sungai Linau Bripka Helman Roy Hutapea dan Bhabinkamtibmas Bripka Ade Arfirman, Bhabinkamtibmas Bripka Rosdimansyah SH serta Unit Reskrim Polsek Siak Kecil Bripda Ferdi Hansamurohim turun ke lokasi banjir didampingi Ketua BPD Desa Sungai Linau Miswan.
“Kami sudah melaksanakan pengecekan lokasi banjir. Di sepanjang Jalan Poros Dusun Sena Desa Sungai Linau tergenangan air. Ini terjadi karena peningkaran curah hujan dalam beberapa hari ini,” ujarnya.
Selain itu, Kapolsek menyebutkan, banjir juga disebabkan oleh tidak lancarnya saluran pembuangan air akibat adanya pembangunan box culvert Jembatan Sungai Lunai sehingga air pembuangan curah hujan tidak normal.
Ia menyebutkan, selain itu adanya peningkatan level air pasang di Selat Sungai Belading Sungai Apit Kabupaten Siak sehingga air pembuangan tertahan.
“Akibat genangan air ini jalan sekitaran jembatan tergenang air namun masih bisa dilalui oleh kendaraan bermotor roda empat dan dua. Sedangkan rumah warga terendam banjir sampai dengan lutut orang dewasa. Namun ada satu rumah milik warga yang posisinya berada di dekat parit dan pondasi rumahnya rendah yang terendam banjir dan sudah mengungsi di rumah keluarganya,” ujarnya.
Ia juga menyebutkan, personelnya masih melakukan monitor lokasi banjir bersama perangkat desa dan warga setempat, karena banjir tersebut akibat dari curah hujan dan pasang bulan Desember.
“Kami juga melakukan komunikasi secara intens kepada pihak Desa Sungau Linau, agar mempersiapkan bantuan jika dampaknya sampai membuat masyarakat sekitar, khususnya yang mengungsi tidak dapat bekerja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.
Terhadap dihentikannya pembangunan box culvert ini, Kepala Dinas PUPR Bengkalis Ardiansyah melalui Sekretarisnya Erdila yang dikonfirmasi Riau Pos menyebutkan, pembangunannya masih dilanjutkan.
“Masih dilanjutkan. Ini karena persoalan cuaca, makanya dihentikan sementara dan karena kondisi cuaca akan ada penambahan waktu pengerjaan,” ujarnya.(gem)
Laporan ABU KASIM, Bengkalis