PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Sejak dilaksanakan vaksinasi Covid-19 perdana di Riau pada 14 Januari lalu, hingga saat ini persentasenya mencapai 24,9 persen atau baru 3.782 orang yang divaksin.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, pada tahap awal di Riau vaksinasi dilaksanakan di tiga daerah. Yakni Kota Pekanbaru, Kabupaten Kampar, dan Pelalawan. Sementara untuk daerah lainnya baru akan dilaksanakan Februari mendatang.
"Hingga saat ini untuk Kota Pekanbaru yang sudah divaksin sebanyak 2.054 orang atau 18,5 persen. Kabupaten Kampar 1.025 atau 43,2 persen dan Kabupaten Pelalawan 39,8 persen. Dari tiga daerah itu total yang sudah divaksin sebanyak 3.782 atau 24,9 persen," kata Mimi.
Lebih lanjut dikatakannya, vaksin yang sudah didistribusikan ke kabupaten/kota di antaranya ke Pekanbaru sebanyak 22.400 dosis. Kampar 4.760 dosis, Pelalawan 3.560 dosis. Siak, Bengkalis dan Kuansing masing-masing 1.000 dosis.
"Kabupaten Indragiri Hilir didistribusikan sebanyak 4.440 dosis. Kabupaten Indragiri Hulu 4.080 dosis. Kota Dumai 3.960 dosis dan Kabupaten Rokan Hilir 4.480 dosis vaksin," sebutnya.
Pada Kamis (28/1) besok, ujar Mimi, juga akan kembali didistribusikan vaksin untuk dua kabupaten. Yakni Kepulauan Meranti 4.480 dosis dan Rokan Hulu 1.920 dosis vaksin.
"Untuk pelaksanaan vaksinasi di kabupaten/kota, direncanakan pada Februari mendatang. Vaksinasi juga akan diutamakan untuk para tenaga kesehatan terlebih dahulu," jelasnya.
Untuk update Covid-19 di Riau per Selasa (26/1) jumlah tambahan pasien positif Covid-19 sebanyak 133 orang. Dengan tambahan pasien positif tersebut, total jumlah pasien positif di Riau hingga saat ini sudah mencapai 28.414 orang.
"Selain itu, ada juga kabar baik, terdapat penambahan 104 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Total keseluruhan pasien yang sudah dinyatakan sehat berjumlah 26.395 orang. Dilaporkan juga, terdapat penambahan sembilan pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19. Untuk total kasus kematian sejak adanya pandemi corona sudah mencapai 680 orang," paparnya.(sol)