PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Hutama Karya (HK) selaku pengelola Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Ruas Tol Bangkinang-Koto Kampar, diagendakan akan membuka pintu gerbang tersebut untuk dilewati masyarakat pada Sabtu (23/12/2023).
Semulanya tol yang menghubungkan Kota Pekanbaru dan Bangkinang menuju Kecamatan XIII Koto Kampar ini akan dibuka fungsional mulai dari pukul 07.00-16,00 WIB. Untuk memastikan kenyamanan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, PT HK mengundur pembukaan Gerbang Tol Koto Kampar pada Ahad (24/12/2023).
Hal tersebut disampaikan Branch Manager Tol Pekanbaru-Bangkinang Djarot Seno Wibawa.
“Untuk hari ini (Sabtu, red) belum kami buka. Kemungkinan Ahad besok sudah kami buka untuk ruas XIII Koto Kampar,” jelas Djarot, Sabtu (23/12/2023).
Lebih lanjut Djarot mengungkapkan hal tersebut dilakukan untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan memastikan kenyamanan masyarakat saat melewati ruas Tol JTTS ini.
“Mulai besok pukul 08:00-16:00 WIB akan kita buka Ruas XIII Koto Kampar,” sambung Djarot.
Seperti diinformasikan sebelumnya PT Hutama Karya menjelaskan mekanisme bagi pengendara yang hendak melewati ruas Tol Pekanbaru-Koto Kampar tetap diwajibkan menggunakan kartu uang elektronik.
"Untuk pengendara yang hendak melewati ruas Tol Pekanbaru-Koto Kampar akan dikenakan biaya sesuai regulasi Tol Pekanbaru-Bangkinang, dan untuk pengendara yang masuk melalui gerbang Bangkinang menuju Koto Kampar, masih belum di kenakan biaya," kata Djarot, Jumat (22/12/2023) lalu.
Dilanjutkan, bahwa kepada pengguna jalan tol tetap akan melakukan tapping di pintu gerbang Sungai Pinang.
Diketahui, tarif Tol Pekanbaru-Bangkinang untuk Golongan I sebesar Rp33.500, Golongan II Rp 50.500, Golongan III Rp 50.500, serta Golongan IV Rp67.000 dan Golongan V Rp67.000. Besaran tarif tersebut sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri PUPR Nomor 1293/KPTS/M/2022.
Laporan : Bayu Saputra (Pekanbaru)
Editor: Edwar Yaman