PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Naiknya harga tiket pesawat membuat sejumlah penumpang memilih menggunakan jasa trasportasi darat (bus). Karena, menggunakan transportasi darat dinilai jauh lebih murah. Hal tersebut diungkapkan salah seorang penumpang bus Pekanbaru tujuan Palembang, Yahya kepada Riau Pos, Rabu (23/01).
Yahya mengatakan, mahalnya harga tiket pesawat, lebih baik memilih menggunakan bus yang jauh lebih murah dibanding naik pesawat.
"Harga tiket mahal, lebih baik kami naik bus. Jauh lebih murah," katanya.
Sementara itu, salah seorang petugas PT SAN, Andi mengakui terjadinya peningkatan penumpang bus semenjak tiket pesawat naik.
"Memang terjadi peningkatan penumpang dari sebelumnya. Biasa penumpang kami cuma 15 orang untuk satu unit bus, kini meningkat menjadi 30 orang. Disini ada 3 unit bus yang beroperasi setiap harinya," ujarnya.(dof)