PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Dua pesenam junior asal Riau terpilih mewakili Indonesia pada ajang Kejuaraan Senam Asian Junior Championship di Jakarta, 25-29 April mendatang. Kejuaraan tersebut akan diikuti beberapa negara di Asia.
Pelatih Senam Riau Ahmad Markos mengatakan, dalam Kejuaraan Senam Asia dari Indonesia akan diwakili enam atlet. Di mana dua atlet berasal dari Riau, dua DKI Jakarta dan dua Jawa Timur.
“Dua atlet asal Riau yakni Abiyu Rafi dan Ibra Elbani. Di mana atlet yang terpilih untuk mewakili Indonesia pada kejuaraan tersebut adalah atlet yang lolos seleksi nasional melalui kejurnas lalu,” katanya.
Lebih lanjut dikatakan Markos, pada Kejuaraan Senam Asia, Indonesia berada satu grup dengan Korea dan Uzbekistan. Dua negara tersebut menurut Markos cukup kuat, namun pihaknya akan tetap berusaha dan memanfaatkan bertanding di negara sendiri sebagai kekuatan tambahan.
“Untuk peluang keenam atlet Indonesia, saya belum bisa memprediksikan secara keseluruhan. Karena enam atlet berlatih secara terpisah. Saya hanya bisa melihat kualitas atlet asal Riau saja,” ujarnya.
Dari dua atlet asal Riau, menurut Markos yang diandalkan adalah pada nomor palang tunggal dan kuda pelana. Karena di nomor itu, di Indonesia masih atlet Riau yang menjadi unggulan. Meskipun dua atlet Riau tersebut baru pertama kalinya turun di kejuaraan setingkat Asia, namun pihaknya yakin keduanya akan tampil dengan maksimal.(sol)
“Karena baru pertama mengikuti kejuaraan setingkat Asia, kami tidak mematok target apapun kepada mereka. Tapi kami yakin mereka akan tampil maksimal untuk mendapatkan hasil terbaik,” sebutnya.(sol)