Gubri Bawa ke Mendagri Soal Tim Transisi Syamsuar

Riau | Kamis, 19 Juli 2018 - 11:25 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebagai Gubernur Riau, H Arsyadjuliandi Rachman mengaku belum ada ditemui Bupati Siak Syamsuar yang merupakan Gubernur terpilih dan akan dilantik 2019 mendatang. Termasuk perihal keinginan dimasukkannya tim dari kepala daerah terpilih tersebut yang disebut sebagai tim transisi agar dilibatkan dalam pembahasan APBD 2019.

Terkait persoalan ini, Gubri H Arsyadjuliandi Rachman menginstruksikan kepada jajarannya untuk mempertanyakan persoalan ini kepada Mendagri RI. “Besok kebetulan ada yang perlu dikonsultasikan ke pusat, ya termasuk itulah nanti juga bagaimana hasilnya,” kata Andi Rachman ketika disinggung perihal memasukkan tim transisi dalam pembahasan APBD Riau 2019.

Baca Juga :Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Menurutnya, apa hasil dari konsultasi tersebut akan disampaikan ke publik. Sehingga dapat jelas persoalan apakah dibenarkan atau tidak soal tim transisi. Memang kepada Riau Pos, Rabu (18/7) di kantornya, Andi Rachman sapaan akrab Gubri terlihat masih enggan bercerita panjang lebar soal keinginan pihak Syamsuar tersebut. “Nanti kita tunggu hasil departemen, ke Kemendagri akan dibawa nanti. Yang jelas, saya mau semua sesuai aturan perundang-undangan berlaku,” tegasnya.

Disinggung apakah sudah ada ketemu Gubernur Riau terpilih atau sebagai Bupati bertemu Gubernur dan sebaliknya. Andi Rachman hanya tersenyum dan menggeleng. “Kita sudah ada peraturan perundang-undangan. Ikuti,” tutupnya berlalu menemui tamu dari KPK RI.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook