RIAU

Musda DPD REI Riau, Dipastikan Dua Pasang Calon Maju

Riau | Selasa, 15 September 2020 - 12:21 WIB

Musda DPD REI Riau, Dipastikan Dua Pasang Calon Maju
Sekretaris penjaringan Musda REI Riau Ari Prama Citra menerima berkas dari bakal calon Ketua DPD REI Riau periode 2020-2023, Musdalil Amri SSi di Kantor DPD REI Riau Jalan Sudirman Pekanbaru, Senin (14/9/2020).(AGUSTIAR/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Setelah menunggu sampai deadline yang ditentukan, akhirnya Sekretaris Tim Penjaringan Ari Prama Citra memastikan hanya ada dua pasang bakal calon yang maju pada pemilihan ketua DPD REI Riau periode 2020-2023. Waktu pemilihannya 14 Oktober mendatang.

Hal ini ditentukan, dari tiga orang yang mengambil formulir, yang serius untuk bertarung itu dibuktikan dengan pengembalian formulir dan mendaftarkan diri, yakni Anton GGA dan Musdalil.


"Dipastikan dua pasang yang maju. Senin (14/9) sore pukul 14.00 WIB adalah batas akhir pengembalian dan pendaftaran dan resmi sudah kita tutup," sebut Ari kepada wartawan.

Musdalil Amri adalah calon ketua yang mengembalikan berkas di hari terakhir, Senin (14/9) pagi.

Setelah sebelumnya, Anton GGA yang memastikan diri maju sebagai calon ketua.

Musdalil datang ke Kantor DPD REI Riau, untuk mendaftarkan dirinya, bersama para simpatisan plus beberapa senior REI Riau. Kedatangan rombongan bakal calon milenial ini, disambut hangat Tim Penjaringan, Tim SC, dan Tim OC Musda.

Kepada tim penjaringan dan juga tim OC Musda, musdalil diberi kesempatan untuk menyampaikan visi dan misinya di hadapan forum yang hadir.

"Organisasi REI ini harus kita jaga bersama. Jujur saja, saya apresiasi dengan majunya juga sebagai ketua rekan saya, Pak Anton GGA. Kita sudah ngobrol dengan Pak Anton. Intinya dari obrolan itu, kita siap menang dan siap kalah," kata Musdalil.

Lebih dari itu, dia dan Anton GGA juga punya komitmen penuh, dengan berjanji siapa yang menang merangkul yang kalah. Begitu sebaliknya, yang kalah harus mau menerima kekalahan dan masuk kepengurusan.

"Jika saya tidak terpilih, saya akan masuk di dalam pengurus. Itu janji saya," tegasnya.

Sejauh ini, Musdalil yang sudah merambah dunia properti sekitar 15 tahun ini, sudah punya hitung-hitungan. Dengan kekuatan dan dukungan suara yang ada, dirinya optimis bisa meraih suara sekitar 60 persen. Intinya, dia maju untuk menang. Apalagi dia punya visi dan misi, yang bisa menambah kuat dan solidnya DPD REI Riau ke depan.

"Visi yang kita usung yakni mengakselerasi fungsi strategis sebagai penggerak pembangunan daerah yang profesional. Sedangkan misinya, yaitu REI kuat, REI berintegritas, REI sejajar, dan REI informatif," terangnya.

"Ya, sejauh ini kita nampaknya fight dan siap untuk segala resikonya," tuturnya menambahkan.

Kepada wartawan, Sekretaris Penjaringan Ari Prama Citra juga menegaskan, setelah menutup tahapan pendaftaran, pihaknya mulai dengan langkah selanjutnya. Dimana timnya akan memverifikasi dan memberikan masa sanggah. Selanjutnya, pada tanggal 17 September, tim akan mengumumkan siapa bakal calon yang lolos menjadi calon yang maju sebagai Ketua DPD REI Riau.

"Kita berharap, kedua calon ini sama-sama mendukung agar Musda REI berjalan aman, dan sukses. Kita sudah percaya itu. Selanjutnya, ada dan tidak adanya fakta integritas, kami harapkan bisa saling merangkul," pintanya yang diamini Tim OC dan Tim SC Musda REI lainnya, yang hadir.

Seperti diketahui, Musda REI Riau periode 2020-2023 sendiri digelar di Pekanbaru, pada 14 Oktober 2020.

Sebelumnya,  Elvi Syofriadi SPi alias Anton GGA, resmi mengembalikan sekaligus mendaftarkan diri, sebagai bakal calon Ketua DPD REI Provinsi Riau periode 2020-2023, Jumat (11/9).

Penyerahan dan sekaligus pendaftarannya di dampingi Timses serta Bundo Kanduong, yang langsung disambut Tim Penjaringan, Tim SC, jajaran OC, Ketua BPOD H A Tambi, Bendahara REI Riau H Yendrizal SE MM, di Sekretariat DPD REI Riau Jalan Sudirman Pekanbaru.

"Setelah kami ambil formulir 3 pekan lalu, kami sudah niatkan di hati, untuk mengabdi kepada REI Riau dan kawan-kawan. Saya siap untuk menyediakan waktu, fikiran dan materi dalam membesarkan REI Riau," katanya di hadapan forum saat itu.

Developer senior ini mengharapkan, Musda REI Riau kali ini harus lebih nampak persatuan dan kesatuan sesama pengembang dan berjanji tidak ada gap-gap dan sekat antara calon satu dengan calon lain.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook