CUACA

BMKG: Sebagian Besar Wilayah Riau Berpotensi Hujan

Riau | Minggu, 13 Agustus 2023 - 13:47 WIB

BMKG: Sebagian Besar Wilayah Riau Berpotensi Hujan
ILUSTRASI (DOK.RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAU POS.CO) - Memasuki akhir pekan kedua Agustus 2023, sejumlah wilayah di Provinsi Riau masih berpotensi diguyur hujan yang disertai angin kencang.

Badan Meteorologi klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui Prakirawan BMKG Riau Yasir Prayuna, Ahad (13/8/2023) mengungkapkan, sejak pagi hari Kota Pekanbaru diselimuti embun yang disebabkan oleh adanya suplai awan di Samudera Hindia sehingga menyebabkan potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang di Pekanbaru.


Ditambahkan Yasir, tidak hanya terjadi di Kota Pekanbaru saja, melainkan disebagian wilayah Kabupaten Kampar, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Pelalawan, dan Kabupaten Kuantan Singingi, diprediksi juga akan turun hujan.

Sementara itu untuk siang hari cuaca masih terpantau cerah berawan dengan potensi hujan berintensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian wilayah Kabupaten Kampar, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Rokan hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Siak, Kota Dumai dan kota Pekanbaru

"Sore hingga malam hari cerah berawan dengan potensi hujan intensitas ringan hingga sedang terjadi hampir di sebagian besar wilayah Provinsi Riau," katanya.

Lanjut Yasir, BMKG juga mengimbau kepada masyarakat  untuk selalu waspada terhadap potensi hujan dengan Intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Kepulauan Meranti pada pagi dan siang hari.

 Sedangkan untuk suhu udara di Provinsi Riau berkisar 24.0 -33.0 °C, kelembapan udara 55 – 99 %, Angin : Tenggara – Barat Daya / 10 – 25 km/jam, prakiraan tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.01-0.75 m (Tenang).


Laporan: Prapti Dwi Lestari (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook