Tablig Akbar di Umri, UAS Ajak Masyarakat Gerakkan Wakaf

Riau | Jumat, 12 Agustus 2022 - 15:12 WIB

Tablig Akbar di Umri, UAS Ajak Masyarakat Gerakkan Wakaf
Ustaz Abdul Somad saat memberikan ceramah agama pada tablig akbar di Umri, Jumat (12/8/2022). (SOLEH SAPUTRA/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Ustaz Abdul Somad (UAS) menjadi penceramah pada kegiatan tablig akbar di Universitas Muhammadiyah Riau (Umri), Jumat (12/8/2022). Pada tabligh akbar yang dihadiri ribuan jemaah tersebut, UAS mengajak masyarakat untuk menggerakkan wakaf.

"Dengan berwakaf, pahalanya akan terus mengalir. Kalau bapak ibu punya mobil mewah, saat kita meninggal mobil itu tidak akan dibawa, tapi amalan wakaflah yang pahalanya akan terus mengalir," kata UAS.


Saat ini, demikian UAS, Umri sedang membangun gedung perkuliahan dengan sistem wakaf. Karena itu, inilah kesempatan bagi masyarakat untuk berwakaf, karena nantinya gedung yang dibangun akan digunakan untuk belajar para mahasiswa.

"Selama gedung itu digunakan untuk belajar, maka pahalanya akan terus mengalir kepada yang berwakaf," ujarnya.

UAS mencontohkan, jika seseorang memiliki tabungan di rekening sebesar Rp100 juta, kemudian mewakafkan Rp1 juta, dan setelah itu pada malam harinya yang berwakaf tersebut meninggal, maka yang akan dibawa untuk menghadap Allah SWT adalah uang wakaf yang Rp1 juta tersebut.

"Sedangkan yang Rp99 juta, itu akan ditinggal. Setelah kita meninggal, uang itu akan dibagi-bagi ke keluarga yang masih hidup. Jadi wakaf ini bukan untuk menolong yang lain, melainkan menolong diri kita sendiri di akhirat kelak," sebutnya.

Rektor Umri Dr Saidul Amin mengatakan, gerakan wakaf untuk pembangunan gedung perkuliahan di Umri dibuat untuk membuktikan bahwa kekuatan umat Islam sangat besar. Terutama dalam hal berlomba-lomba untuk kebaikan.

"Target kami gedung perkuliahan baru akan selesai tahun ini. Untuk itu mari sama-sama berwakaf, semoga ini menjadi amal ibadah kita yang pahalanya tidak terputus," ajaknya.

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook