SAFARI RAMADAN

Danrem 031/Wira Bima Kunjungan Kerja ke Kodim 0302/Inhu

Riau | Selasa, 11 April 2023 - 15:07 WIB

Danrem 031/Wira Bima Kunjungan Kerja ke Kodim 0302/Inhu
Danrem 031/Wira Bima, Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung SAP (tengah) foto bersama dengan Dandim 0302/Inhu, Letkol Kav Dani Prasetyo Wibowo SSos dan anggota, Selasa (11/4/2023). (KASMEDI/RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Komandan Resort Militer (Danrem) 031/Wira Bima, Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung SAP melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0302/Inhu, Selasa (11/4/2023). Di mana dalam kunjungan kerja itu, dikemas dalam agenda safari Ramadan.

Menurut Danrem, maksud dan tujuan kunjungan kerja kali ini yakni dalam rangka untuk meningkatkan silahturahmi antara pimpinan dan seluruh anggota serta ibu-ibu Persit. Kemudian melalui kunjungan kerja ini untuk agenda berpamitan, karena selanjutnya menjabat sebagai Wasrena Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Bidang Pengendalian di Jakarta.


Selanjutnya, pada kunjungan kerja tersebut, Danrem menyampaikan pesan-pesan kepada seluruh anggota dan ibu-ibu Persit agar kedepannya Kodim Inhu semakin sukses. "Saya berharap, Kodim 0302/Inhu tetap solid dan kedepannya semakin sukses," harapnya.

Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung juga menyampaikan bahwa, dirinya telah menjabat sebagai Danrem 031/Wira Bima selama 1 tahun 2 bulan. Selama menjalani tugas di Riau, dirinya telah banyak berbuat, baik secara institusi dengan berbagai program maupun program di luar institusi.

Program yang telah berjalan itu sebutnya, banyak, mulai dari penghijuan, ketahanan pangan dan lainnya. "Seluruh program dapat berjalan dengan baik, berkat dukungan bapak dan ibu serta seluruh prajurit yang ada di Kodim 0302/Inhu ini," ungkap Parlindungan Hutagalung.

Danrem pada kesempatan itu meminta maaf kepada seluruh anggota Kodim 0302/Inhu. "Apabila terdapat khilaf dan salah selama menjabat sebagai Danrem 031/Wira Bima, saya mohon maaf dan kesalahan saudara sudah duluan saya maafkan," bebernya.

Pada kegiatan tersebut tampak hadir, Dandim 0302/Inhu, Letkol Kav Dani Prasetyo Wibowo SSos, para pejabat utama Kodim 0302/Inhu, para Danramil serta Ketua Persit bersama anggota.

 

Laporan: Kasmedi (Rengat)

Editor: E Sulaiman
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook