PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Presiden RI Ir Joko Widodo bakal berkunjung ke Riau. Dua lokasi sekaligus dikunjungi orang nomor satu Republik ini, yaitu Pekanbaru dan Rokan Hilir. Persiapan terus dimatangkan untuk kunjungan dua hari pada 8-9 Mei tersebut.
Agenda pertama Presiden diawali besok, Selasa (8/5) guna menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Hanura di Gelanggang Olahraga Remaja Jalan Sudirman Pekanbaru yang juga dihadiri Ketum DPP Hanura Osman Sapta Odang.
Kemudian agenda kedua melakukan replanting atau peremajaan kebun kelapa sawit di Desa Suka Maju, Kecamatan Bagan Sinembah, Rokan Hilir dijadwalkan Rabu (9/5) pagi dan selanjutnya pada hari yang sama petang harinya menghadiri apel akbar Nahdlatul Ulama (NU) di Masjid Raya Annur Pekanbaru.