Pemkab Bakal Bangun Rumah Korban Kebakaran

Riau | Jumat, 05 Juli 2019 - 10:14 WIB

(RIAUPOS.CO) -- Musibah kebakaran hebat yang melanda puluhan rumah di Kepenghuluan Panipahan Darat, Pasir Limau Kapas (Palika) menimbulkan keprihatinan berbagai pihak. Terutama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil). Untuk langkah penanganan pemda telah menyalurkan bantuan berupa sembako, perlengkapan pakaian, dan lain-lain bagi para korban terdampak. 

Bahkan tindak lanjut dari itu Pemkab Rohil berencana akan membangun rumah bagi para korban. 

Hal itu diungkapkan Bupati Rohil H Suyatno AMp, ketika ditanyakan di Bagansiapi-api, Rabu (3/7). “Pertama kami menyatakan turut prihatin dengan musibah yang terjadi, untuk Pemkab telah melakukan penyerahan bantuan termasuk yang dari Pemerintah Provinsi telah diserahkan juga, sementara untuk rumah yang terbakar nanti akan dibantu juga,” kata Bupati H Suyatno. 
Baca Juga :Rumah Kontrakan Terbakar saat Pergantian Tahun

Bupati mengungkapkan dirinya telah menginstruksikan kepada Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) untuk dapat memperhatikan hal itu. Terutama menyikapi rumah yang terbakar, bagaimana ke depannya apakah dapat diprogramkan untuk pembangunan pada 2020 nanti. 

Jika memungkinan terangnya akan dilakukan pembangunan namun sistemnya belum ditetapkan apakah dibuat secara pembangunan resetlement atau dalam bentuk pembangunan Rumah Layak Huni (RLH). 

“Ya kami sudah sepakat untuk membantu masyarakat yang terkena musibah. Bahkan tidak hanya Rohil saja, masyarakat kita yang ada di Pekanbaru saja semuanya bahu membahu mengumpulkan dana untuk masyarakat di Palika,” katanya.(adv









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook