Warga Tuntut Datangkan Alat Berat

Riau | Sabtu, 05 Desember 2015 - 10:15 WIB

Warga Tuntut Datangkan Alat Berat
Kondisi jalan di Desa Lubuk Bigau, Kamparkiri Hulu rusak parah pascabanjir bandang, Jumat (4/12/2015).

Menurut Nuzum, setidaknya dua atau empat alat berat bisa diturunkan di kecamatan tersebut. Dua di bagian hulu di tiga desa dan dua di empat desa yang lain. Sehingga warga bisa keluar dari isolasi.

Dijelaskan Nuzum, pihaknya sudah ke Pemkab Kampar dan mereka menjawab itu kewenangan pemprov, karena jalan provinsi. Namun saat ke pemprov mereka menjawab kalau untuk bencana itu bisa ditangani provinsi.  

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Saya merasa dioper-oper. Padahal ini kepentingan masyarakat. Saat ini yang paling penting adalah alat berat. Kami mohon, alat berat bisa diturunkan. Mau dari pemprov atau pemkab terserah, asalkan warga bisa dibantu,” ujarnya.

Sementara Pemprov Riau melalui Dinas Bina Marga Riau mengakui pemerintah tidak memiliki peralatan yang layak untuk membuka akses jalan di wilayah banjir dan longsor di Kamparkiri Hulu.

Namun demikian pemerintah tetap mengupayakan dengan meminta bantuan dari kontraktor yang masih bekerja di lapangan. Menurut Kepala Dinas Bina Marga Riau Syafril Tamun memang tidak semua titik longsor bisa diturunkan alat.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook