INVESTIGASI SELESAI, KPU-BAWASLU BELUM BERSIKAP

Cek Keaslian Surat Suara

Politik | Sabtu, 13 April 2019 - 10:27 WIB

Cek Keaslian Surat Suara
internet

“Terkait adanya temuan dan bukti video yang memperlihatkan bahwa surat suara pemilu yang telah tercoblos untuk pasangan capres 01 dan untuk caleg dari parpol tertentu itu telah memperlihatkan bahwa kecurangan pemilu telah terlihat,” ungkap Irawan di Jakarta, Kamis (11/4).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Lebih lanjut, Irawan juga meminta kepada Presiden Jokowi segera mencopot Duta Besar RI untuk Malaysia, Rusdi Kirana. Karena kejadian yang terjadi di Selangor itu telah memalukan bangsa dan negara Indonesia di dunia internasional.

Di sisi lain, Direktur Relawan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Ferry Mursyidan Baldan juga mengimbau kepada seluruh relawan dan WNI di luar negeri tetap terus mengawal proses pemilu yang berlangsung. Sehingga, potensi kecurangan dapat diminimalisir dan tercipta pemilu yang jujur dan adil.

“Kejadian di Malaysia sekaligus memberikan pesan kuat dan menjadi energi bagi relawan Prabowo-Sandi di seluruh dunia untuk mengawal proses pemilu dalam rangka menyelamatkan nama baik negara. Kita harus menjaga nama baik negara itu yang terpenting,” ungkap Ferry.

Riau Perketat Pengawasan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru merencanakan pendistribusian surat suara mulai, Ahad (14/4). Saat ini, KPU Pekanbaru sendiri telah memulai mengirim sebagian keperluan logistik seperti bilik suara dan alat tulis kerja (ATK), Jumat (12/4). Di mana dua jenis logistik tersebut diantar langsung ke masing-masing kelurahan di Pekanbaru.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook