Andi Rachman: Kontribusi dan Bermanfaat bagi Masyarakat

Politik | Selasa, 22 Oktober 2019 - 12:14 WIB

Andi Rachman: Kontribusi dan Bermanfaat bagi Masyarakat
SAMBUTAN: Ketua DPD I Golkar Riau H Arsyadjuliandi Rachman menyampaikan sambutan saat peringatan hari jadi ke-55 Partai Golkar di Panti Asuhan Al Fath di Jalan Hang Tuah Ujung, Pekanbaru, Senin (21/10/2019).(Golkar Riau For Riau Pos)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Partai Golkar 20 Oktober 2019 kemarin tepat berusia 55 tahun. Kegiatan sederhana pun digelar DPD I Partai Golkar Provinsi Riau yang di pimpin H Arsyadjuliandi Rachman. Salah satunya silaturahim ke panti asuhan, diharapkan dapat bermanfaat dan berkontribusi bagi masyarakat, Senin (21/10).

Dalam rangkaian acara mensyukuri hari jadi Ke-55 Partai Golkar, anjangsana menyantuni anak yatim ke panti asuhan dan pesantren Al Fath Jalan HangTuah Ujung Pekanbaru. "Alhamdulillah kami dapat bersilaturahim dengan anak-anak dan para pengajar disini," ujar Ketua DPD I Golkar Riau yang akrab disapa Andi Rachman didampingi Sekretaris Rizaldy AM Abrus dan Bendahara Maryenik serta jajaran pengurus partai lainnya.


Dalam kesempatan tersebut, anggota DPR RI Dapil Riau ini berharap doa untuk partai yang dipimpinnya. "Golkar memasuki usia 55 tahun agar terus dapat berkontribusi dan bermanfaat bagi masyarakat. Partai golkar berkomitmen mendukung dan sekaligus mengawal program pemerintah demi kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook