PILPRES 2019

Poros Ketiga Diyakini Tak Terwujud, PPP: Demokrat Condong ke Jokowi

Politik | Jumat, 20 April 2018 - 18:00 WIB

Poros Ketiga Diyakini Tak Terwujud, PPP: Demokrat Condong ke Jokowi
Partai Demokrat. (JPNN)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Pembentukan poros ketiga di Pilpres 2019 terus diupayakan Partai Demokrat. Bahkan, mereka sudah merayu partai-partai lain, salah satunya Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Menurut partai pendukung Jokowi, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP), rayuan itu diprediksi tidak akan berhasil. Dikatakan Sekjen PPP Arsul Sani, dirinya yakin tidak akan ada poros ketiga di Pilpres 2019.

Baca Juga :Prabowo Dapat Dukungan Sejumlah Kader PPP

Sebalikknya, imbuhnya, Partai Demokrat akan bergabung dengan partai-partai yang sudah lebih dahulu mendukung Joko Widodo (Jokowi).

"Saat ini kalau dilihat komunikasinya Demokrat lebih condong ke Pak Jokowi," katanya di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (20/4/2018).

Anggota Komisi III DPR itu menerangkan, saat ini jelang Pilpres 2019 parpol sedang melakukan penjajakan untuk bisa bekerja sama satu sama lain dalam sebuah bangunan koalisi. Termasuk Partai Demokrat yang berusaha melobi PKS.

"Ini adalah masa shopping periode buat semua partai dan tokoh politik. (Mereka) untuk mendiskusikan pembicaraan yang berkembang, khususnya Pilpres," jelasnya.

Terlebih, kata dia lagi, pertemuan antara tokoh politik atau ketua umum partai itu akan membuat suasana menjadi "adem" sehingga bisa mengurangi tensi panas jelang Pilpres 2019.

"Makin banyak ketemu ya Insya Allah lebih dingin. Dari sisi manfaat pertemuan itu baik-baik saja," tutupnya.‎ (gwn)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook