Enam Daerah Dapat Surat Dukungan dari DPP Golkar

Politik | Jumat, 12 Juni 2020 - 10:18 WIB

Enam Daerah Dapat Surat Dukungan dari DPP Golkar
Ikhsan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, sudah mengirimkan surat ke enam daerah di Riau yang akan melaksanakan pilkada pada Desember mendatang. Dari enam daerah tersebut, ada yang mendapatkan surat keputusan sementara dan ada juga yang mendapatkan surat tugas.

Wakil Ketua Bidang Pemenang Pemilu Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Golkar Riau, Ikhsan ST MIP mengatakan, tiga daerah yang mendapatkan surat keputusan sementara di antaranya yakni Rokan Hilir, Bengkalis dan Kuantan Singingi. Sedangkan tiga daerah yang mendapatkan surat tugas yakni Pelalawan, Kepulauan Meranti dan Indragiri Hulu.


"Untuk makna dari surat keputusan sementara itu yakni, para calon kepala daerah yang diusung partai Golkar ini ada yang jumlah kursi pengusungnya belum cukup. Sehingga yang bersangkutan diminta untuk melengkapi jumlah kursi pengusungnya," katanya.

Seiring berjalannya waktu, sudah ada beberapa calon yang mendapatkan tambahan dukungan partai pengusung. Untuk itu, pihaknya mendukung DPP Golkar untuk bisa segera mengeluarkan SK penetapan calon kepala dan wakil kepala daerah.

"Hal tersebut agar kader-kader partai di daerah bisa langsung mensosialisasikan pasangan calon yang sudah ditetapkan DPP Golkar. Sehingga sosialisasi bisa langsung masif dilakukan," sebutnya.

Permintaan pengeluaran SK penetapan calon kepala daerah tersebut, juga sudah langsung diminta oleh Ketua DPD I Golkar Riau Syamsuar pada pelaksanaan rapat koordinasi teknis dengan DPP Golkar.

"Tujuannya yakni agar mesin partai segera berjalan, apalagi target yang diberikan DPP Golkar minimal 60 persen kemenangan di Pilkada Riau," ujarnya.(sol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook