PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tim Pemenangan Daerah (TPD) Calon Presiden dan Wakil Presiden, Ganjar Pranowo-Mahfud MD Provinsi Riau akan mulai menggencarkan sosialisasi dalam meraup dukungan suara di 12 kabupaten/kota dalam beberapa bulan ini.
“Kami merencanakan 159 titik kampanye di Riau selama musim kampanye 2023-2024 ini, ujar Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Calon Presiden dan Wakil Presiden, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Provinsi Riau, Suwandi saat jumpa pers di Pekanbaru, Sabtu (9/12).
Selain Suwandi, hadir juga Juru Bicara TPD Ganjar-Mahfud Provinsi Riau Dolly San David dan humas TPD Riau Jeki Annur. Dijelaskannya, 159 titik tersebut tersebar di 12 kabupaten dan kota se-Riau. Dan hingga saat ini, tim sudah memulai kampanye di 8 titik dalam Kota Pekanbaru.
TPD Riau juga sudah mempersiapkan tim yang bekerja untuk memasifkan dukungan untuk Ganjar - Mahfud di Riau. Tim tersebut bukan hanya untuk kampanye di dunia nyata tapi juga untuk dunia maya guna menjaring pemilh muda terutama Gen Z dan milenial.
"Tim kami sudah siap, di media sosial dipimpin Dolly San David dan kawan-kawan, sementara untuk di lapangan, saya dan tim akan turun ke seluruh daerah." ujar Suwandi.
Suwandi optimis Riau bisa menjadi salah satu kantong suara untuk kemenangan Ganjar - Mahfud di Sumatera. ‘’Kami sudah menargetkan menang di Riau. Mohon dukungannya,’’ pungkas Suwandi.(nda)