DIANGGAP PENGKHIANAT REFORMASI

Tanggapi Sri Bintang, Fahri: Kalau Amien Rais Mau, Dia Bisa Jadi Presiden

Politik | Rabu, 09 Mei 2018 - 21:45 WIB

Tanggapi Sri Bintang, Fahri: Kalau Amien Rais Mau, Dia Bisa Jadi Presiden
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. (JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Kritikan terus bermunculan terkait pernyataan aktivis Sri Bintang Pamungkas yang menyebutkan Amien Rais sebagai pengkhianat reformasi.

Adapun Amien yang merupakan Mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dinilai tak konsisten dalam memperjuangkan reformasi. Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fahri Hamzah sendiri naik pitam terkait itu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dia menduga, saat ini ada oknum yang ingin meniadakan peran Amien sebagai tokoh utama reformasi. Baginya, satu-satunya tokoh yang paling memiliki peran dalam memperjuangkan reformasi adalah sang pendiri PAN itu.

"Ada yang takut memang dengan klaim reformasi kepada Pak Amien dan kawan-kawan yang membuat kelompok masyarakat yang tidak relevan (tidak pantas disebut reformasi), padahal boleh jadi memang tidak relevan karena mereka bukan pembaharu dalam proses ini," ujarnya di Kantor PAN, Jakarta, Rabu (9/5/2018).

Dia lantas menceritakan panjang lebar mengenai perjalanan Amien Rais sebagai pejuang reformasi yang ingin menumbangkan kekuasaan Soeharto. Kala itu dirinya masih menyandang status sebagai mahasiswa. Bersama teman-temannya, Fahri mengaku bersedia berjalan untuk perubahan.

"Pak Amien bilang ke saya, meminta pak Harto mundur, Anda salah alamat. Saya kemudian salaman sama beliau, bismillah kami maju bareng," jelasnya.

Dalam pandangannya, umur relevansi Amien Rais dengan menyandang sebagai tokoh reformasi sudah berlangsung 25 tahun. Bahkan, dia pun mengaku bisa saja Amien saat itu merebut tahta presiden setelah orde baru runtuh.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook