Syamsurizal Jabat Wakil Pimpinan Komisi II DPR RI

Politik | Selasa, 08 Desember 2020 - 18:58 WIB

Syamsurizal Jabat Wakil Pimpinan Komisi II DPR RI
Syamsurizal ditunjuk sebagai wakil pimpinan Komisi II DPR RI, Selasa (8/12/2020). (YUSNIR/RIAUPOS.CO)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Legislator asal Riau, Syamsurizal ditunjuk sebagai wakil pimpinan Komisi II DPR RI menggantikan rekan separtainya dari Fraksi PPP, Arwani Thomafi yang pindah menjadi pimpinan Komisi V DPR RI. 

Penetapannya dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin di Ruang Komisi II DPR RI di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Selaku pimpinan rapat, Azis menanyakan kepada pimpinan dan segenap anggota Komisi II DPR RI yang hadir baik secara fisik maupun virtual.

Dalam kesempatan itu, Syamsurizal mengapresiasi pimpinan DPR RI, pimpinan dan anggota Komisi II serta sekretariat Komisi II yang ikut dalam menyukseskan pelantikan.
Baca Juga :Prabowo Dapat Dukungan Sejumlah Kader PPP

Ia mengaku tidak akan bisa bekerja sendiri. Oleh sebab itu dia meminta kerjasama dan sinergitas seluruh pihak terutama dilingkungan Komisi II. 

"Saya tidak bisa bekerja dengan baik jika tidak dapat dukungan dari Pimpinan DPR, Pimpinan Komisi, Anggota serta sekretariat Komisi II. Saya akan berusaha seoptimal mungkin dalam menjalankan tugas sebagai pimpinan di Komisi II," kata mantan Bupati Bengkalis dua periode itu.
 
Syamsurizal juga menyampaikan dalam waktu dekat, ia akan membahas beberapa isu krusial di Komisi II DPR RI diantaranya tentang guru honorer, pertanahan, bank tanah hingga aset negara yang harus dijaga secara optimal.

Dengan demikian, Syamsurizal merupakan politisi senior asal Riau yang sukses menjadi salah satu pimpinan Komisi II DPR RI, setelah periode sebelumnya dipegang oleh Lukman Edy yang menjabat sebagai ketua Komisi II. 

Laporan : Yusnir (Jakarta) 

Editor : M Ali Nurman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook