Tak Mengira Bisa Tempuh Pendidikan hingga S2, Agung Lulus Sidang Tesis dengan Nilai A

Politik | Senin, 08 Agustus 2022 - 21:00 WIB

Tak Mengira Bisa Tempuh Pendidikan hingga S2, Agung Lulus Sidang Tesis dengan Nilai A
Agung Nugroho saat menjalani sidang tesis S2 program studi manajemen di Universitas Lancang Kuning, Senin (8/8/2022). (AFIAT ANANDA/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho resmi menyandang gelar Magister Manajemen (MM). Itu setelah dirinya dinyatakan lulus pada sidang tesis studi strata 2, program studi manajemen di Universitas Lancang Kuning, Senin (8/8/2022).

Sidang yang dipimpin Ketua Penguji Dr Ririn Handayani, serta diikuti masing-masing Sekretaris M Rasyid Abdillah SE MM PhD, Anggota I Dr Adolf Bastian SPd MPf yang juga Dekan Sekolah Pasca Sarjana Unilak, dan Anggota II Dr Fahmi Oemar SE MM Ak ini menguji tesis yang diajukan Agung Nugroho dengan judul “Kepemimpinan yang Autentik”.


Beberapa pertanyaan dari penguji dapat dijawab secara mantap oleh Agung Nugroho.  Dalam kesempatan itu, ia juga turut didampingi sang istri Hj Sulastri beserta anak, Ketua Komisi I DPRD Riau Eddy A Mohd Yatim, Wakil Ketua Komisi III DPRD Riau Zulkifli Indra, Sekretaris DPD Demokrat Riau Arwan Citra Jaya serta beberapa sahabat yang memberikan dukungan moral terhadap Agung.

Usai dinyatakan lulus dengan nila A, Agung sempat mengucapkan terima kasih kepada seluruh civitas akademi Universitas Lancang Kuning, khususnya pada program studi Pasca Sarjana. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada dosen pembimbing, dan khusus kepada istri tercinta Sulastri yang telah memberikan motivasi kepada dirinya untuk melanjutkan pendidikan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh civitas akademi Unilak, terkhusus untuk Bapak Dekan Prodi Pasca Sarjana, dosen saya yang dengan sabar memberikan ilmu dan membimbing saya hingga bisa menyelesaikan studi S2 ini,” ucapnya dengan rasa haru.

Usai sidang, Agung kepada wartawan mengaku sangat bersyukur. Agung mengakui bahwa ia memang tidak sempat terpikir bisa melanjutkan pendidikan hingga ke jenjang strata 2. Maka ia menganggap kelulusan yang diraih sebagai sebuah karunia yang tak terhingga.

“Memang tidak sempat terpikir bagi kami untuk sampai melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Alhamdulillah, istri selalu memberikan semangat. Mudah-mudahan bisa memberikan motivasi kepada generasi muda untuk dapat menyelesaikan pendidikan setinggi-tingginya,” ucap Agung.

“Mudah-mudahan ilmu yang didapatkan selama mengenyam pendidikan S2 di Unilak dapat bermanfaat bagi saya untuk mengabdikan diri ke masyarakat,” tambahnya.

Dekan Sekolah Pascasarjana Universitas Lancang Kuning Dr Adolf Bastian Spd Mpd turut mengucapkan selamat kepada Agung Nugroho telah dapat menyelesaikan Studi S2 di Universitas Lancang Kuning. Kata dia, semangat yang dibangun para wakil rakyat ini untuk menimba ilmu sangat menginspirasi. Walaupun memiliki segudang kesibukan lain untuk menyuarakan aspirasi masyarakatnya.

"Apa yang dilakukan Pimpinan DPRD Riau Agung Nugroho ini patut kita contoh. Mereka punya komitmen yang kuat untuk menambah ilmu yang dirinya miliki, tentu kami berharap ilmu yang diperoleh di kampus ini dapat diterapkan dalam melayani publik," pungkasnya.

 

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook