Demokrat Deklarasi Anies Baswedan Jadi Capres 2024, AHY: Koalisi Berlayar

Politik | Kamis, 02 Maret 2023 - 17:07 WIB

Demokrat Deklarasi Anies Baswedan Jadi Capres 2024, AHY: Koalisi Berlayar
Partai Demokrat resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres 2024 berikut menjadi bagian Koalisi Perubahan, di Jakarta, Kamis (2/3/2023). (POJOKSATU.ID/JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Partai Demokrat resmi mendeklarasikan menjadi bagian Koalisi Perubahan. Dengan demikian partai besutan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) 2024 mendatang.

Deklarasi dukungan kepada Anies Baswedan itu langsung disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam konfrensi persnya di kantor Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (2/3/2023).


“Calon presiden yang kami dukung Anies Baswedan. Ini sebagai kelanjutan Tanggal 26 Januari kemarin. Artinya sudah lengkap koalisi perubahan,” kata Agus Harimurti.

Agus Harimurti akui, bahwa dukungan terhadap Anies Baswedan menjadi calon presiden 2024 mendatang sudah menjadi komitmen partai.

Bahkan, kata dia, deklarasi dukungan terhadap Anies Baswedan sudah menjadi kekuatan hukum dalam berkoalisi dengan Partai NasDem dan Partai Demokrat.

“Ini sudah menjadi kekuatan hukum untuk berkoalisi dengan NasDem,” ujarnya.

Agus Harimurti juga menegaskan, dengan bergabung partainya menjadi bagian Koalisi Perubahan.

Maka, Agus Harimurti berkomitmen memberikan dukungan penuh hingga Anies Baswedan memenangkan Pemilu 2024 mendatang.

“Bahwa koalisi ini berlayar. Kami siap memberikan dukungan penuh untuk Pak Anies untuk menuju kemenangan sampai menjadi presiden,” tegasnya.

Sumber: Pojoksatu.id

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook