Tes Akademik 24 Februari

Pendidikan | Senin, 11 Februari 2019 - 14:03 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Pelaksanaan penerimaan peserta didik baru (PPDB) jalur  penelusuran siswa unggul (PSU) tinggal lima hari lagi atau hingga Jumat (15/2). Registrasi online ditutup pada 16 Februari 2019. Sedangkan pelaksanaan tes akademik telah ditetapkan pada 24 Februari 2019.

Sementara hasil kelulusan telah ditetapkan pada 1 Maret 2019 melalui situs resmi. Hal itu disampaikan Kepala MAN 2 Pekanbaru Norerlinda, Ahad (10/2). Ia mengatakan hasil kelulusan itu dapat dilihat pada website resmi MAN 2 Pekanbaru www.m2mpekanbaru.sch.id dan www.m2mkampus1.sch.id.
Baca Juga :SDIT Tahfidzul Quran Gelar English Fesitval dan Tahfidz

Penerimaan siswa baru, MAN 2 dan MAN 3 Pekanbaru tahun ajaran 2019/2020 terbatas. Untuk MAN 2 Pekanbaru hanya menerima 150 siswa. Sedangkan MAN 3 Pekanbaru hanya menerima 80 siswa. Proses pendaftaran PSU saat ini sedang berlangsung. Sedangkan jalur reguler baru bakal dibuka pada April 2019 mendatang.

Tes meliputi matematikan, bahasa Inggris, pendidikan agama Islam dan tes baca Alquran. Bagi peserta yang dinyatakan telah lulus dapat melakukan daftar ulang yang dibuka 2-4 Maret 2019 mendatang.

Untuk persyaratan khusus PSU, di antaranya, siswa MTS/SLTP yang berprestasi atau juara kelas selama 5 semester berturut-turut. Memiliki nilai raport 85 untuk mata pelajaran matematika, bahasa Indoenesia, bahasa Inggris dan IPA selama 5 semestar berturut- turut untuk sekolah/madrasah yang tidak memiliki peringkat.

Juara umum 1, 2, dan 3 atau yang memiliki prestasi di bidang lomba akademik, diprioritaskan dalam penerimaan dengan melampirkan surat rekomendasi dari pihak sekolah. Keempat, mengisi formulir pendaftaran penyaringan calon peserta didik baru MAN 2 Model Pekanbaru baik PSU atau PBM.

MAN 3 Pekanbaru masih menginduk dengan MAN 2 Pekanbaru. Untuk MAN 4 menginduk MAN 1 maka pelaksanaan PSU masih dilaksanakan melalui satu pintu dan jadwalnya juga dilaksanakan secara bersamaan. Selain tes akademik, calon siswa juga akan mengikuti psikotes.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook