TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Memperingati Tahun Baru Islam 1444 H, kelompok Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Desa Pulau Kumpai mengadakan berbagai lomba. Acara ini diadakan di Musalah Dinullah, Dusun 1 Desa Pulau Kumpai Kecamatan Pangean, Kuantan Singingi (Kuansing), Sabtu (30/7/2022) lalu.
Terdapat 3 kategori lomba yang diselenggarakan yaitu, lomba azan, hafalan surah pendek, dan rangking 1. Dalam kategori lomba azan, juara 1 diraih oleh Qalbi, juara 2 diraih Rahman dan juara 3 diraih oleh Juliandri.
Pada kategori lomba hafalan surat pendek, juara 1 diraih oleh Kasih Aurora, juara kedua Radika Aditya, dan juara ketiga Khairul Qalby.
Sedangkan untuk cabang lomba ketiga yaitu rangking 1 didapatkan juga 3 orang pemenang. Juara pertama Reval, juara kedua Melda dan juara ketiga Syifa. Dari ketiga cabang perlombaan tersebut didapatkan seorang peserta yang menjadi juara umum. Adapun yang mendapat gelar ini ialah peserta yang paling banyak mendapatkan juara pada setiap perlombaan. Gelar tersebut pun diraih oleh Khairul Qalby.
Di samping itu ada kategori pemenang peserta favorit. Peserta favorit ini ditentukan dari antusias peserta dalam mengikuti setiap kategori perlombaan, walaupun ia tidak memenangkan salah satu dari ketiga perlombaan tersebut.
Selain lomba, diadakan juga pengajian dan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustaz Yusrianto yang berasal dari Kecamatan Benai. Ceramah yang disampaikan tentang kisah 1 Muharam.
Salah seorang tokoh masyarakat setempat, Datuk Marwan yang juga pengurus musalah berharap kegiatan tersebut bisa membuat warga dan anak-anak menjadi lebih bersemangat dan beribadah.
"Allhamdulillah warga Pulau Kumpai ini senang dengan anak Kukerta. Jadi, setiap acara yang dibuat anak Kukerta selalu ramai dihadiri dan mendapat antusias warga. Diharapkan menjadi jembatan silaturahmi antar masyarakat desa dengan kami anggota Kukerta Unri dan menambah keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT sejak dini," ujarnya.(azr)