PENAMPILAN SISWA HIPNOTIS PARA TAMU

Tari Daur Sampah SMAN 1 Pangkalankerinci Memukau

Pelalawan | Jumat, 20 Oktober 2023 - 09:57 WIB

Tari Daur Sampah SMAN 1 Pangkalankerinci Memukau
Kepala SMAN 1 Pangkalankerinci H Adroni MPd mengangkat cendera mata saat acara Hulu Migas Zetizen Riau Pos Goes to School 2023 di SMAN 1 Pangkalankerinci, Kamis (19/10/2023). (EVAN GUNANZAR)

PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) - 250 siswa kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan meriahkan Roadshow Hulu Migas Zetizen Riau Pos Goes to School 2023.

Ratusan siswa ini mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang ditaja Riau Pos bersama Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Migas dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS).


Di mana KKKS terdiri dari PT Bumi Siak Pusako, PT Pertamina Hulu Rokan, Energi Mega Persada (EMP), PT Pertamina PHE Siak, Pertamina EP, Pertamina PHE Kampar, SPR Langgak, Texcal Energy Mahato Inc, dan APG West Kampar Indonesia.

Sesi awal kegiatan, para tamu disambut dengan Tari Kreasi Daur Sampah di aula sekolah. Penampilan tari kreasi ini  sangat memukau dan menghipnotis penonton.

Gerak gemulai para penari yang kemudian disusul sorak sorai dan tepuk tangan para undangan. Bahkan, tari tersebut mendapat standing applause dari Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Sumbagut Yanin Kolison.

Pada momen itu, siswa dan siswi SMAN 1 Pangkalankerinci menampilkan tari dengan pernak pernik yang unik dan lucu berbahan sampah daur ulang. Sedangkan tari yang ditampilkan Tio Akbar Maulana, Faqih Abdillah R, Layala Dava Irwanda Softa, Alfikah Dwi Maharani, Siti Nurhaliza, Raudatul Aqila ini, baru dipersiapkan selama kurang lebih empat hari lalu.

Tari berdurasi selama 10 menit ini, mengangkat tema lingkungan yakni daur ulang sampah yang memiliki pesan sebagai wujud kepedulian pemuda pemudi terhadap lingkungan agar tidak tercemar dari limbah atau sampah yang bisa didaur ulang menjadi barang bermanfaat. Artinya, sebagai karya yang memberikan hiburan, tari ini juga memiliki makna bahwa bersih itu adalah suatu kebahagian.

Kepala SMAN 1 Pangkalankerinci Androni SPd MPd mengaku sangat tersanjung sekolahnya menjadi satu sari 10 sekolah di Riau disambangi tim Hulu Migas Zetizen Riau Pos Goes to School 2023.(amn)

NARASI: M AMIN AMRAN









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook