PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) -- Dukungan masyarakat terhadap bakal calon bupati Pelalawan pada polling aspirasi pembaca Riau Pos makin bertambah. Berdasarkan penghitungan Kamis (6/2), bakal calon Habibi Hapri mendapat tambahan dukungan. Dari 37,89 persen menjadi 38,54 persen. Hal itu menjadikannya semakin kokoh di puncak sejak beberapa waktu lalu.
Di posisi kedua, ada nama Ketua DPRD Pelalawan periode 2014-2019 Nasaruddin. Ia meraup dukungan sebanyak 35,42 persen. Menyusul di bawahnya Ketua DPD PDIP Riau Zukri Misran. Meski sebelumnya sempat mendapat tambahan dukungan, total suara yang dimiliki Zukri saat ini cenderung menyusut. Dari sebelumnya 9,47 persen menjadi 9,38 persen. ”Habibi Hapri kokoh di puncak. Dukungan yang ia peroleh naik dibanding periode polling sebelumnya,” ujar Direktur Riau Pos M Hapiz, kemarin.
Di peringkat keempat, ada nama Sekretatis DPD PAN Riau Zulmizan F Assagaf yang mengalami penurunan dukungan dengan jumlah dukungan sebanyak 7,29 persen. Dari catatan Riau Pos, dukungan terhadap Zulmizan cenderung menyusut dari periode ke periode.
Posisi kedua terakhir ditempati Politisi Gerindra Husni Thamrin. Anggota Komisi IV DPRD Riau itu meraup dukungan sebanyak 6,25 persen. Sedangkan di posisi paling bawah ada nama Adi Sukemi dengan raihan sebanyak 3,13 persen. Dukungan terhadap dirinya stagnan dan cenderung terus menurun.(nda)