Bapenda Kota Pekanbaru Berikan Layanan di CFD

Pekanbaru | Senin, 28 November 2022 - 09:37 WIB

Bapenda Kota Pekanbaru Berikan Layanan di CFD
Para petugas melayani masyarakat yang ingin melakukan pembayaran pajak di area CFD, Jalan Jenderal Sudirman, Ahad (27/11/2022). (PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS)

PEKANBARU  (RIAUPOS.CO) - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru kembali membuka pos pelayanan pembayaran 11 objek pajak daerah di depan Kantor Bank Riau Kepri (BRK) Cabang Pekanbaru, Jenderal Sudirman yang juga menjadi area Car Free Day (CFD), Ahad (27/11).

Menurut Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Alek Kurniawan,untuk mengoptimalkan pemungutan pajak daerah di Kota Pekanbaru, Bapenda pun memanfaatkan kondisi ini untuk melakukan giat sosialisasi tentang pajak daerah dan kegiatan turunan menarik lainnya.


Apalagi kegiatan area CFD merupakan kawasan yang memang sengaja dibuka oleh pemerintah kepada masyarakat agar bisa melakukan aktivasi olah raga atau sekadar menghabiskan waktu luang bersama keluarga.

Selain itu, belum lama ini Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun juga telah meminta agar PAD dapat dicapai secara optimal dan selalu diorientasikan kepada peningkatan kesejahteraan secara berkelanjutan.

”Bapenda konsisten melakukan giat sosialisasi pajak daerah di areal CFD ini. Makanya kita dorong kawan-kawan di Bapenda mengoptimalkan keberadaan giat ini karena berpotensi memperluas sosialisasi pajak daerah di pekanbaru,” ujar Alek Kurniawan.

Sejumlah kegiatan dilakukan untuk menarik minat masyarakat agar mengikuti sosialisasi pajak untuk pembangunan Kota Pekanbaru diantaranya dengan petugas Bapenda melakukan longmarch sembari membawa spanduk stimulus-stimulus pajak. Di antaranya ada diskon 50 persen BPHTB dan penghapusan denda tunggakan pajak daerah yang disosialisasikan kepada masyarakat yang mengunjungi kawasan CFD.(ayi)

”Kegiatan ini akan terus berjalan setiap Ahad dengan memberikan edukasi dan pelayanan kepada masyarakat terkait pentingnya membayar pajak untuk pembangunan daerah,” katanya.

Bahkan dia berharap agar gelaran sosialiasi ke depannya dapat dioptimalkan lagi misalnya dimeriahkan dengan pemberian doorprize kepada para pengunjung tenan Bapenda.

”Kita akan evaluasi dan optimalkan keberadaan sosialisasi pajak di CFD ini, agar langkah ini benar-benar dapat menarik masyarakat untuk mendatangi loket kita,” tegasnya.

Sementara itu, salah seorang pengunjung staf pembayaran pajak Bapenda Arif mengaku senang dan terbantu dengan dibukanya layanan pembayaran pajak di area CFD tersebut. Ia berharap langkah ini dapat diikuti oleh dinas-dinas terkait lainnya sehingga mempermudahkan masyarakat dalam membayangkan kewajiban nya.

”Mungkin pelayanan ini bisa diperbanyak di setiap kecamatan sehingga masyarakat yang ingin membayarkan pajak tidak perlu jauh-jauh lagi ke Kantor Bapenda,” harapnya.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook