Keterampilan Tenaga Kerja Jadi Perhatian Industri

Pekanbaru | Jumat, 27 Juli 2018 - 09:35 WIB

Keterampilan Tenaga Kerja Jadi Perhatian Industri
UJI KOMPETENSI: Pelaksanaan uji kompetensi las dasar smaw posisi 2G bagi mahasiswa program studi D3 Teknik Mesin FT Unri, Rabu (26/7/2018). CR8/MIRSHAL/RIAUPOS

KOTA (RIAUPOS.CO) - Universitas Riau (Unri) melalui jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik (FT), menerima penyerahan lisensi dan peresmian tempat uji kompetensi (TUK) serta penandatangan nota kesepahaman memorandum of understanding (MoU) dengan Lembaga Sertifikasi Profesi Logam dan Mesin Indonesia (LSP-LMI), Rabu (25/7), di FT Unri. 

Dekan FT Unri Dr Ir Ari Sandhyavitri MSc mengatakan, nantinya mahasiswa yang lulus uji kompetensi ini akan mendapatkan surat keterangan pendamping ijazah (SKPI).

Baca Juga :Diseminasi dan Bedah Buku Mitos Vs Fakta Edisi Keempat di UnriĀ 

“Lulusan tidak hanya mendapat ijazah dari Unri tetapi juga mendapatkan SKPI dalam bentuk sertifikat kompetensi yang dikeluarkan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Sehingga mahasiswa FT yang lulus dalam uji kompetensi ini akan mendapatkan sertifikat yang tentunya memberi peluang lebih besar untuk bisa diterima bekerja di industri-industri besar. Kalau saat ini industri tidak hanya mengandalkan ilmu, tetapi juga melihat keterampilan dari tenaga kerja tersebut,” ujarnya.

Direktur Eksekutif LSP-LMI Ir Bambang Nurcahyono memberikan apresiasi kepada Unri yang telah berupaya meningkatkan kompetensi mahasiswanya.

“Untuk memperoleh lisensi ini ada proses  yang panjang yang harus dilakukan. Unri telah menjalani itu semua. Hal inilah yang membuktikan bahwa Unri sudah menunjukkan komitmennya dalam memberikan kompetensi bidang teknik bagi mahasiswa,” jelas Bambang.(cr8)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook