Pupuk Jiwa Kepemimpinan Dokter, IDI Bengkalis Taja LDOK

Pekanbaru | Senin, 27 Januari 2020 - 10:18 WIB

Pupuk Jiwa Kepemimpinan  Dokter, IDI Bengkalis Taja LDOK
BERI SAMBUTAN: Ketua Panitia Pelaksana LDOK dr Amril Praidhi MKM menyampaikan sambutan saat latihan dasar organisasi kepemimpinan (LDOK) di Duri, Sabtu (25/1/2020).(IDI BENGKALIS FOR RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bengkalis, bergandengan tangan bersama IDI Wilayah Riau menggelar Latihan Dasar Organisasi Kepemimpinan (LDOK) di Duri yang berlangsung, Sabtu (25/1) hingga Ahad (26/1).

Ketua IDI Riau dr Zul Asdi SpB diwakili dr Abdullah mengatakan, peran dokter tidak hanya sebatas mengobati pasien, namun juga sebagai agen perubahan dalam masyarakat menuju yang lebih baik.


"Seorang dokter harus memiliki kompetensi kepemimpinan dalam layanan kesehatan yang disebut dengan clinical leader. Kegiatan LDOK ini dapat menjadi jembatan untuk menggugah dan mendorong kesadaran para dokter dalam pengembangan dunia dan layanan kesehatan di Indonesia secara umum," ujarnya.

Ketua pelaksana kegiatan LDOK dr Amri Praidhi MKM dalam sambutannya menyampaikan, jika peran dokter dalam  NKRI telah diawali pendahulu dokter melalui sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia. Di mana salah satu organisasi awal pergerakan kemerdekaan RI adalah organisasi Boedi Oetomo yang didirikan olehnya dan kawan-kawan, yang juga merupakan seorang dokter. Oleh karena itu dokter-dokter generasi selanjutnya harus melanjutkan tugas mulia.

"Sejauh ini, masih muncul kesan bahwa lulusan dokter hanya ikut-ikutan, tidak mempunyai visi dan misi dalam pengabdian. Peran serta dalam perencanaan kesehatan di masyarakat masih sangat terbatas. Empat elemen kepemimpinan dalam peningkatan mutu pelayanan kesehatan, yaitu memastikan keselamatan pasien, mengevaluasi secara kritis, mendorong perbaikan dan inovasi, serta memfailitasi transformasi," ujarnya.(ksm)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook