POLISI SEBUT SUDAH TIGA HARI

Lansia Ditemukan Tewas di Dalam Rumah

Pekanbaru | Selasa, 22 November 2022 - 09:37 WIB

Lansia Ditemukan Tewas di Dalam Rumah
Ilustrasi (INTERNET)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Seorang pria lanjut usia (lansia) bernama Edi (65), warga Jalan Budi Luhur, Kelurahan Mentangor, Kecamatan Tenayan Raya ditemukan tewas membusuk di dalam kamar rumahnya, Ahad  (20/11) malam lalu.

Kapolsek Tenayan Raya AKP Bagus Harry Priyambodo, Senin (21/11) menjelaskan, korban pertama kali ditemukan meninggal oleh seorang warga, Ahad (20/11) malam sekitar pukul 21.00 WIB.


”Mayat ditemukan se­dang terbaring di belakang pintu kamar dalam keadaan sudah membusuk dan berbelatung,” kata Kapolsek.

Mendapati hal tersebut, Unit Reskrim Polsek Tenayan Raya langsung berkoordinasi dengan Unit Identifikasi Polresta Pekanbaru untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Korban selanjutnya dievakuasi ke RS Bhayangkara untuk proses autopsi.

”Sekitar pukul 00.30 WIB jenazah korban tiba di rumah sakit dan langsung di lakukan pemeriksaan luar mayat. Autopsi terhadap korban tidak bisa dilakukan lantaran tidak mendapat izin dari keluarga korban,” kata Harry.

Dari hasil pemeriksaan luar mayat, lanjut Kapolsek, korban diperkirakan sudah meninggal sekitar tiga sampai lima hari sebelum ditemukan. Namun untuk penyebab kematian tidak bisa dipastikan karena jenazah tidak diautopsi.

”Dari keterangan anak kandung korban, ayahnya diketahui mengalami demam selama sebulan, namun ayahnya itu tidak mau dirawat,” tambah Harry.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook