PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kementerian Pemuda dan Olahraga RI menargetkan 100 ribu tenaga olahraga yang terdiri dari pelatih dan instruktur serta tenaga pendukung lainnya pada tahun ini. Di seluruh Indonesia kini Kemenpora terus melakukan pelatihan termasuk di Pekanbaru.
“Alhamdulillah Riau dapat bagian yakni pelatihan pelatih bulutangkis tingkat Provinsi Riau di Pekanbaru ini,” ujar Asisten Deputi Peningkatan Tenaga dan Organisasi Keolahragaan bidang prestasi Kemenpora RI Dr Herman Chaniago MM.
Hal itu diungkapkannya saat membuka Pelatihan Pelatih Bulutangkis tingkat Provinsi Riau (24-26/2) di Hotel Mutiara Merdeka, Ahad siang (24/2). Puluhan peserta pelatihan yang terdiri dari atlet, mantan atlet bulutangkis serta kalangan guru dan pelatih olahraga mengikuti kegiatan tersebut.
Hadir juga pada kesempatan itu Ketua PBSI Riau Erizul Hendrizal, Wakil Ketua Koni Pekanbaru Romiardi dan sejumlah undangan lainnya. Pada kesempatan itu Asdep Kemenpora tersebut mengatakan bahwa sesuai dengan UU no 3/2005 ada 15 varian jenis tenaga olahraga yang harus mendukung dunia olahraga tanah air. Mulai dari wasit, refre, pelatih, psikolog dan lainnya.
“Kita melihat bahwa Indonesia dengan jumlah penduduk 200 juta lebih tetapi memiliki sedikit tenaga olahraga yang bisa berkiprah di dunia internasional,” ujarnya. Hal ini, lanjut Asdep, menjadi keprihatinan tersendiri dan kini jadi prioritas pemerintah untuk meningkatkan jumlah tenaga olahraga yang mampu berkiprah di tingkat internasional.
“Bandingkan dengan Malaysia atau Singapura yang jumlah penduduknya lebih kecil dari kita tetapi memiliki puluhan tenaga olahraga internasional yang berkiprah di berbagai ajang kejuaraan dunia,” ujarnya lagi. Oleh karena itu, lanjutnya, lewat berbagai program Kemenpora terus melakukan upaya peningkatan sumber daya tenaga olahraga tanah air. Satu di antaranya dengan melakukan pelatihan-pelaithan berkualitas dengan mendatangkan narasumber yang kompeten di bidangnya.
Acara yang dibuka Asdep tersebut akan beralangsung 3 hari dengan pemateri sejumlah pakar di bidang kepelatihan antara lain Dr Rossi, Prof Dr Herman Subarjah Msc dab Prof Dr Fx Sugiyanto MPd. Sementara itu Ketua Panpel Zulfadhli Sultan mengucapka terimakasih kepada Kemenpora yang telah memfasilitasi kegiatan ini dan semua pihak yang telah membantu kelancaran acara pelatihan tersebut.(eca)
(Laporan HELFIZON AS SYAFEI, Pekanbaru)