Pengurus Masjid Al-Khairat Serahkan Zakat Fitrah kepada Fakir Miskin

Pekanbaru | Kamis, 20 April 2023 - 22:22 WIB

Pengurus Masjid Al-Khairat Serahkan Zakat Fitrah kepada Fakir Miskin
Ketua SKM Perumahan Permata Fatikha dan Mutiara H Endang (kiri) saat menyusun beras zakat fitrah ke dalam mobil untuk dibagikan kepada fakir miskin, Kamis (20/4/2023). (MUSLIM NURDIN/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Menyambut Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah, pengurus Masjid Al-Khairat Perumahan Permata Fatikha, RT O3, Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar menyerahkan hasil zakat fitrah dari para muzaki kepada fakir miskin, Kamis (20/4/2023).

Ketua Pengurus Masjid Al-Khairat Ustaz Ahmad Junaidi yang didampingi Ketua SKM H Endang saat ditemui Riaupos.co mengatakan, tahun ini zakat fitrah diserahkan kepada 44 kepala keluarga (KK).


"Tahun ini jumlah mustahik yang menerima zakat fitrah sebanyak 44 KK. Masing-masing KK mendapatkan 13,1 Kg beras dan uang sebesar Rp275 ribu," ungkapnya.

Ustaz Ahmad Junaidi berharap, dengan adanya bantuan zakat fitrah dari para muzaki ini, hendaknya dapat membantu para mustahik dalam menyambut Hari Raya Idulfitri tahun ini.

"Kita berharap kepada para mustahik ini hendaknya ke depan bisa lebih aktif lagi dalam setiap kegiatan sosial kemasyarakatan di Perumahan Permata Fatikha dan Perumahan Mutiara. Dan juga hendaknya dapat aktif di setiap kegiatan-kegiatan di masjid," ujarnya.

Laporan: Muslim Nurdin (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook