Kantor Disdik Pindah ke Eks SMK Teknologi

Pekanbaru | Selasa, 19 Maret 2019 - 11:06 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Selain beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) yang segera pindah ke Perkantoran Tenayan Raya, Dinas Pendidikan dalam waktu dekat juga akan berkantor di tempat baru. Kantor baru ini terletak di bekas gedung SMK Teknologi di Jalan Air Hitam.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal kepada wartawan, Senin (18/3) kemarin.’’Ya. Dalam waktu dekat ini (pindah-red). Ke gedung SMK Teknologi,’’ kata dia.

Baca Juga :Ratusan PNS Dilantik Jadi Jabatan Fungsional Guru

Dia melanjutkan, jika rencana tersebut terealisasi maka gedung yang ada saat ini di Jalan Patimura akan dimanfaatkan untuk Sanggar Kegiatan Belajar (SKB).

’’Untuk aset gedung kantor yang sekarang akan dimanfaatkan untuk SKB dan badan akreditasi atau yang berhubungan dengan pelatihan,’’ imbuhnya.

Rencana pindah kantor Disdik ini, papar Jamal, ditargetkan bisa terealisasi sejalan dengan rencana pindah kantor beberapa OPD ke perkantoran Tenayan Raya milik Pemko Pekanbaru.’’Rencananya jika Kantor Tenayan Raya sudah ditempati, kami pun pindah ke gedung baru,’’ ucapnya.

Mengenai persiapan menempati gedung baru, Jamal menyebutkan sudah dilakukan sejak jauh hari.’’Sekarang mebel juga sudah masuk, termasuk listrik,’’ singkatnya.(ali).









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook