Mari Syukuri Kemerdekaan dengan Bekerja Rasa Cinta

Pekanbaru | Kamis, 18 Agustus 2022 - 11:31 WIB

Mari Syukuri Kemerdekaan dengan Bekerja Rasa Cinta
Pengibaran bendera merah putih pada upacara peringatan HUT ke-77 RI di halaman Kemenag Kota Pekanbaru, Rabu (17/8/2022). (HUMAS KEMENAG PEKANBARU FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Plt Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru H Abdul Wahid SAg MIKom memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 RI di halaman Kantor Kemenag Kota Pekanbaru,  Rabu (17/8).

"Kita sudah 77 tahun menikmati kemerdekaan di negeri ini. Khusus kepada jajaran Kemenag Kota Pekanbaru yang sebagian besar ASN dan P3K adalah penyambung perjuangan para terdahulu yang memerdekakan negara ini, maka ASN adalah pengemban tugas dan amanah untuk membangun serta memberikan pelayanan sebagaimana diharapkan oleh proklamator dan pejuang kemerdekaan. Untuk itu seluruh jajaran Kemenag Kota Pekanbaru mari kita syukuri kemerdekaan ini dengan merdeka yang sesungguhnya di manapun kita berada," paparnya.


ASN dalam bertugas, katanya, tidak perlu lagi disanksi dengan kedisiplinan-kedisiplinan maupun diperintah-perintah. Artinya, ASN yang sudah merdeka maka laksanakanlah tugas itu dengan rasa merdeka. Sehingga tercipta bekerja itu dengan cinta bukan karena terpaksa. "Itulah yang kami harapkan, sehingga apapun tugas yang diamanahkan dapat terlaksana dengan baik dan rasa senang hati. Kalau kita bekerja dengan senang hati, hasil pekerjaan akan kita cintai. Insya Allah kita akan sehat dan pekerjaan itu akan maksimal hasilnya karena dilakukan dengan rasa cinta. Sehingga tercipta kemerdekaan pada diri sendiri," tuturnya.

Usai dilakukan upacara bendera, di halaman Kantor Kemenag Kota Pekanbaru juga diramaikan dengan berbagai perlombaan.Perlombaan yang dilakukan para pendahulu. Jadi perlombaannya bukan modern.

"Perlombaan itu kita lakukan seperti perlombaan tarik tambang, makan kerupuk," terangnya.(nto/c)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook